Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Chelsea, Frank Lampard, kini harus menghadapi tantangan untuk finis di enam besar dengan keadaan yang berbeda.
Raksasa Inggris, Chelsea, hanya mengemas lima poin dari empat partai perdana Liga Inggris musim 2019-2020.
Klub berjuluk The Blues tersebut harus terpuruk di peringkat kesebelas klasemen sementara Liga Inggris.
Chelsea sempat mengalami kekalahan menyakitkan dari Manchester United pada pekan pertama, kemudian kemenangan 3-2 atas Norwich City berhasil membawa klub mulai merangkak ke tingkat atas klasemen.
Kini, Chelsea mesti menghadapi Wolverhampton Wanderers pada pekan kelima yang akan dihelat pada Sabtu (14/9/2019).
Baca Juga: Eden Hazard Siap Jalani Debut saat Badai Cedera Hantam Real Madrid
Wolves, bersama Leicester City, dan Everton, kini menjadi pesaing berat bagi The Big Six pada musim ini.
Ketiga tim kini jadi batu sandungan bagi Tottenham Hotspur, Manchester United, dan Chelsea, yang tengah kesulitan di pekan-pekan awal.
"Leicester, Everton, dan Wolves punya peluang, mereka harus melakukannya, setelah hampir masuk dalam empat besar sejak awal musim, tentu anda tidak bisa," ucap Lampard dikutip BolaSport.com dari Goal.