Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klub Beckham Bertemu Sang Ayah, Messi Hengkang ke Amerika Serikat?

By Henrikus Ezra Rahardi - Minggu, 15 September 2019 | 08:45 WIB
Megabintang Barcelona, Lionel Messi. (TWITTER.COM/MLS)

BOLASPORT.COM - Ayah megabintang Barcelona, Lionel Messi, dikabarkan bertemu dengan perwakilan klub Major League Soccer (MLS) milik David Beckham, Inter Miami.

Mantan bintang Inggris, David Beckham, sempat mengungkapkan bahwa ia ingin membawa megabintang Barcelona, Lionel Messi, ke klub Major League Soccer (MLS) miliknya, yaitu Inter Miami.

Klub milik David Beckham tersebut merupakan salah satu yang menyadari soal klausul kontrak Messi.

Baca Juga: Awet Muda Hingga Sehatkan Jantung, Ini 8 Manfaat Lari Pagi

Dalam kontraknya, Messi bisa saja memutus kontrak kapan pun dengan Barcelona usai musim berjalan.

Kini, Messi baru saja melewati ulang tahun ke-32.

Baca Juga: Disambangi Mantan, Bek Man United Justru Disoraki Pendukung Lawan

Pemain timnas Argentina tersebut hanya bermain untuk Barcelona sepanjang kariernya.

Bersama klub berjuluk raksasa Catalunya tersebut, Messi dibentuk menjadi salah satu pemain terbaik di dunia, bahkan dalam sejarah sepak bola.

Namun, dilansir BolaSport.com dari Mirror, Messi bisa saja memilih kapan akan hengkang dan bisa mendapatkan bayaran besari di MLS.

Sementara itu, kedatangan Messi ke Inter Miami bisa digunakan untuk menarik fan ke klub baru tersebut.

Baca Juga: Wonderkid Chelsea Dibuang, Dihina, dan Top Scorer Liga Inggris

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, Inter Miami bahkan telah mengirim Direktur Olahraga, Paul Mc Donough, untuk berbicara dengan ayah Messi, Jorge.

Jorge Messi merupakan perwakilan dari sang megabintang dan dilaporkan bahwa pembicaraan keduanya terjadi di London, Inggris.

Pada waktu yang sama, Beckham dikabarkan tengah menyaksikan kemenangan Tottenham Hotspur atas Crystal Palace dengan skor 4-0, Sabtu (!4/9/2019).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

tidak semuanya jelek di AC Milan. Setan Merah masih mempunyai satu statistik bagus yang sangat penting buat Liga Italia. Statistik itu adalah jumlah kebobolan yang sedikit. Statistik itu memperlihatkan AC Milan sudah memiliki pertahanan yang sangat kuat. Selama tahun 2019, AC Milan hanya kebobolan 17 gol, yaitu 16 gol dari Januari 2019 sampai akhir musim lalu plus 1 gol musim ini. AC Milan merupakan tim dengan angka kebobolan paling sedikit selama 2019 di Liga Italia. #milanisti #acmilan #milan #serieA #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P