Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Duet Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez akan menjadi tumpuan Inter Milan kala menjamu Slavia Praha pada laga pembuka Grup F Liga Champions, Selasa (17/9/2019).
Inter Milan mengawali kiprahnya di Liga Champions musim 2019-2020 dengan menjamu wakil dari Republik Ceska, Slavia Praha, di Stadion Giuseppe Meazza, Selasa (17/9/2019).
Laga ini sekaligus menjadi laga perdana Antonio Conte bersama Inter Milan di ajang Liga Champions.
Di sisi lain, pertemuan Inter Milan dengan Slavia Praha merupakan yang perdana bagi kedua tim di ajang resmi.
Baca Juga: Kasus Pemerkosaan Bikin Cristiano Ronaldo Malu kepada Anak Sendiri
Pelatih Antonio Conte memercayakan lini depan kepada Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez.
Romelu Lukaku mampu menunjukkan ketajamannya meski baru bermain di Liga Italia pada musim panas ini.
Striker asal Belgia tersebut mampu melesakkan dua gol dari tiga pertandingan di Liga Italia 2019-2020.
Di lini belakang, Conte memercayakan jantung pertahanan kepada trio bek Milan Skriniar, Stefan de Vrij, dan Danilo D'Ambrosio.
Baca Juga: Hukuman Dipangkas, Neymar Bisa Segera Mentas di Liga Champions
Stefano Sensi, Marcelo Brozovic, dan Roberto Gagliardini dimainkan di lini tengah dengan ditopang dua sayap Kwadwo Asamoah dan Antonio Candreva.
Sementara itu, Slavia Praha memainkan formasi 4-4-2 untuk menghadapi tim tuan rumah.
Dua striker andalan tim tamu, Lukas Masopust dan Peter Olayinka, dipercayakan di lini depan.
Duet Ondrej Kudela dan David Hovorka dipercayakan di jantung pertahanan guna menahan gempuran dua striker Inter Milan.
Dikutip BolaSport.com dari situs resmi UEFA, berikut ini susunan pemain Inter Milan Vs Slavia Praha:
Inter Milan (3-5-2): 1-Samir Handanovic; 33-Danilo D'Ambrosio, 6-Stefan de Vrij, 37-Milan Skriniar; 87-Antonio Candreva, 12-Stefano Sensi, 77-Marcelo Brozovic, 5-Roberto Gagliardini, 18-Kwadwo Asamoah; 10-Lautaro Martinez, 9-Romelu Lukaku
Pelatih: Antonio Conte
Slavia Praha (4-4-2): 1-Ondrej Kolar; 5-Vladimir Coufal, 15-Ondrej Kudela, 2-David Hovorka, 18-Jan Boril; 22-Tomas Soucek, 10-Josef Husbauer, 27-Ibrahim Traore, 7-Nicolae Stanciu; 28-Lukas Masopust, 9-Peter Olayinka
Pelatih: Jindrich Trpisovsky