Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mantan Kiper Persebaya Bantu Guangzhou Lolos ke Semifinal Liga Champions Asia

By Beri Bagja - Kamis, 19 September 2019 | 20:00 WIB
Kiper Guangzhou Evergrande, Zeng Cheng, saat menjalani jumpa pers. (TWITTER.COM/TITAN_PLUS)

BOLASPORT.COM - Masih ingat Zeng Cheng? Mantan kiper Persebaya Surabaya ini membantu klubnya sekarang, Guangzhou Evergrande, lolos ke semifinal Liga Champions Asia 2019.

Zeng Cheng tampil di bawah mistar Guangzhou Evergrande saat menahan imbang tuan rumah Kashima Antlers 1-1 dalam partai leg kedua perempat final Liga Champions Asia, Rabu (18/9/2019).

Lawatan tim asuhan Fabio Cannavaro ke kandang sang juara bertahan berakhir sama kuat 1-1.

Gol eks pemain Benfica, Anderson Talisca, membawa Guangzhou unggul duluan di babak pertama sebelum disamakan Kashima pascajeda lewat aksi Serginho.

Baca Juga: Tim Asuhan Legenda Barcelona Maju ke Semifinal Liga Champions Asia

Baca Juga: VAR Low Budget, Kapten Madura United Minta Wasit Lihat Tayangan Ulang Lewat Ponsel

Baca Juga: 4 Pencetak Hattrick Termuda di Liga Champions, Tanpa Ronaldo dan Messi

Hasil imbang 1-1 cukup mengantar Guangzhou lolos ke semifinal dengan berbekal agresivitas gol tandang.

Pada pertemuan pertama, Zeng Cheng berjasa mencegah gawang Guangzhou kebobolan di kandang hingga laga berakhir seri 0-0.