Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Update Klasemen Gelar Juara BWF World Tour 2019 - China Kokoh di Puncak, Indonesia Ke-3

By Diya Farida Purnawangsuni - Senin, 23 September 2019 | 06:30 WIB
Dua pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (kiri) dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, berpose bersama di podium kampiun China Open 2019. (BADMINTON INDONESIA)

Jumlah itu lebih dari Jepang yang baru punya 4 gelar BWF World Tour Super 1000 atau Indonesia yang cuma memiliki 3 titel BWF World Tour Super 1000.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik dari Laga Anthony Vs Momota pada Final China Open 2019 

Secara keseluruhan pun, Jepang masih tertahan di peringkat kedua, sedangkan Indonesia tetap di urutan ketiga.

Jepang ada di posisi kedua setelah mengumpulkan 21 gelar juara, sedangkan Indonesia berada di Top 3 usai menyabet 18 titel kampiun sepanjang kalender turnamen BWF Tour tahun ini.

Sementara itu, Spanyol berhasil merangsek ke peringkat kelima berkat kemenangan pemain tunggal putri terbaik mereka, Carolina Marin, pada laga final China Open 2019

Eks pemain nomor satu dunia tersebut menandai momen comeback-nya pascacedera ACL selama 8 bulan dengan menjuarai China Open 2019, yang notabene merupakan turnamen BWF World Tour Super 1000.

Tak tanggung-tanggung, Marin naik ke podium kampiun setelah memenangi laga sengit nan berkelas kontra Tai Tzu Ying (Taiwan) dengan skor 14-21, 21-17, 21-18.

Meski "baru" punya satu gelar Super 1000 saja, hasil ini sudah lebih baik ketimbang Korea Selatan yang pencapaian terbaiknya "cuma" merengkuh satu titel Super 750, 1 Super 500, 9 Super 300, dan 8 Super 100.

Baca Juga: Klasemen MotoGP 2019 - Marquez Kokoh di Puncak, Rossi Tetap Ke-6

Para pebulu tangkis dunia akan kembali berburu gelar juara pada turnamen Korea Open 2019 yang berlangsung di Incheon, Korea Selatan, 25-30 September mendatang.

Berdasarkan data yang dikutip BolaSport.com dari situs BWF, Korea Open 2019 merupakan turnamen level Super 500.

Berikut klasemen sementara perolehan gelar juara BWF World Tour 2019 setelah China Open 2019.

Negara Super 1000 Super 750 Super 500 Super 300 Super 100 Total
China 6 5 4 6 5 26
Jepang 4 7 5 3 21
Indonesia 3 1 3 5 6 18
Taiwan 1 1 3 4 3 12
Spanyol 1         1
Korea Selatan   1 1 9 8 19
Thailand     3 2 2 7
Denmark     2 3 2 7
India     2   2 4
Malaysia       4 1 5
Singapura       1 1 2
Hong Kong       1 1 2
Inggris         1 1
Prancis         1 1
Australia         1 1
 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Lewat hasil imbang melawan China, Indonesia menjadi runner-up Grup G hanya kalah selisih gol dari China yang memuncaki klasemen . #timnasu16indonesia #timnasday #banggasepakbolakita

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P