Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Korea Open 2019 - Greysia/Apriyani Rebut Tiket Babak Kedua

By Agustinus Rosario - Rabu, 25 September 2019 | 10:25 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, tampil pada babak pertama China Open 2019 di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzou, China, Rabu (18/9/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, sukses menembus babak kedua Korea Open 2019 setelah menumbangkan wakil Taiwan, Hsu Ya Ching/Hu Ling Fang.

Pada laga yang digelar di Incheon Ariport Skydome Rabu (25/9/2019) tersebut, Greysia/Apri berhasil mengalahkan pasangan Hsu/Hu dengan skor 21-13, 21-15.

Butuh waktu 33 menit bagi ganda putri peringkat 6 dunia ini untuk bisa memastikan tiket ke babak kedua Korea Open 2019.

Dengan demikian, belum ada wakil Indonesia yang gugur di hari kedua pelaksanaan Korea Open 2019 setelah sebelumnya Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja dan Fitriani juga sukses memastikan langkah ke babak kedua.

Jalannya pertandingan

Greysia/Apriyani tampil dominan sejak awal pertandingan. Mereka berdua sukses merebut poin pertama dan unggul 1-0 atas Hsu/Hu. 

Kedua pasangan sempat berbagi skor 1-1, 3-3, dan 4-4 sebelum Greysia/Apriyani memegang kendali penuh atas permainan. Peraih medali perunggu Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019 ini langsung tancap gas dan unggul 9-5. 

Pasangan Indonesia ini pun mampu mempertahankan jarak dari Hsu/Hu dan menang 11-8 waktu gim pertama memasuki interval. 

Laju Greysia/Apriyani sempat tersendat selepas jeda interval. Mereka sempat kehilangan dua poin yang berakibat semakin tipisnya jarak perolehan poin dengan Hsu/Hu.