Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Laga pekan kelima Liga Italia musim 2019-2020 berlangsung tengah pekan mulai dari Selasa (24/9/2019) hingga Rabu (25/9/2019).
Pada Selasa (24/9/2019) malam atau Rabu dini hari WIB, Juventus menang tipis dengan skor 2-1 atas tuan rumah Brescia.
Di babak pertama, Brescia sempat mengemas gol lebih dahulu, usai penyerang Italia, Alfredo Donnarumma, mencetak gol pada menit keempat.
Namun, Juventus berhasil membalas, ketika bek Brescia, Jhon Cancellor, gagal mengantisipasi tendangan sudut, Paulo Dybala pada menit ke-40.
Juventus akhirnya berhasil mencetak gol kemenangan pada menit ke-63 melalui Miralem Pjanic.
Gelandang asal Bosnia Herzagovina tersebut memperdaya kiper Brescia, Jesse Joronen, lewat sebuah set-piece.
Baca Juga: Hasil Piala Liga Inggris - Duo Fullback Menangkan Liverpool, Man United Lolos Lewat Adu Penalti
Kemenangan ini mengantarkan Juventus memuncaki klasemen untuk sementara dengan raihan 13 poin.
La prodezza di @Miralem_Pjanic consegna i punti alla @juventusfc.#BresciaJuve finisce -#SerieATIM #WeAreCalcio pic.twitter.com/zsxPGczX9L
— Lega Serie A (@SerieA) September 24, 2019
Namun posisi Juve di puncak hanya bertahan sehari setelah Inter Milan menang atas Lazio di Stadion Giuseppe Meazza, Rabu (25/9/2019).