Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, mengaku cemas setelah mengetahui fakta bahwa mobil timnya nyaris kalah cepat 1 detik dari Ferrari di trek lurus Sochi Autodrom.
Dilansir BolaSport.com dari Crash, Hamilton mengatakan bahwa jet darat Mercedes tertinggal 0,8 detik dari Ferrari di trek lurus sirkuit balap GP Rusia 2019.
Hal ini tentu berbahaya bagi Mercedes, terlebi Sochi Autodrom mayoritas diisi trek lurus dengan tikungan patah.
Baca Juga: Siap Lanjutkan Tren, Sebastian Vettel Bidik Kemenangan di Rusia
Pada hari pertama GP Rusia 2019 yang menggelar dua sesi latihan, skuad Mercedes gagal mengisi posisi teratas.
Pada sesi latihan kesatu alias practice 1 (P1), status pembalap tercepat menjadi milik Charles Leclerc dari Ferrari.
Sementara itu, Lewis Hamilton dan rekan setimnya, Valtteri Bottas, berturut-turut menempati peringkat keempat dan kelima.
Hasil sama kembali ditorehkan Hamilton pada P2 yang berlangsung kemarin malam WIB.
Untuk kali kedua, juara bertahan GP Rusia itu hanya bisa menjadi pembalap tercepat keempat.