Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Liu dipaksa terbang untuk mengantisipasi pukulan menyilang Teo, sementara Li harus jatuh terduduk ketika menepis smes lanjutan deri Ong.
Poin direbut Li/Liu setelah drop shot dari Teo membentur net. Li/Liu kemudian menang atas wakil Malaysia dengan skor akhir 16-21, 22-20, 22-20.
Berada di nomor tiga ada penyelamatan beruntun yang dilakukan pebulu tangkis Korea Selatan, Seo Seung-jae, saat laga babak semifinal China Open 2019 (21/9/2019).
Seo Seung-jae secara heroik menahan gempuran dari ganda campuran China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong, saat berpasangan dengan Chae Yu-jung.
Tercatat ada tiga pukulan beruntun dari Huang yang dapat dikembalikan oleh Seo. Antisipasi gagal dari Zheng membuat Seo/Chae mendapat poin ke-14 pada gim pertama.
Meski begitu. pada akhir laga Seo/Chae harus mengakui keunggulan pasangan nomor satu dunia itu dengan skor 21-14, 21-15.
Di urutan dua kembali menyajikan nama Seo Seung-jae, hanya saja kali ini dia tampil di nomor ganda putra bareng Choi Solgyu pada semifinal Korea Open 2019 (28/9/2019).
Choi/Seo sama-sama jatuh bangun untuk mempertahankan poin pada reli panjang dengan lawan mereka, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda.
Baca Juga: Cedera Delapan Bulan Buat Carolina Marin Menyesuaikan Gaya Main
Malang bagi Choi/Seo, poin krusial direbut oleh Kamura/Sonoda. Wakil tuan rumah itu takluk dalam dua gim langsung dengan skor 13-21, 14-21.