Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bos Mercedes: Kami Harus Bisa Mengimbangi Kecepatan Ferrari

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 2 Oktober 2019 | 17:20 WIB
Bos tim Mercedes, Toto Wolff (DOK. MERCEDES AMG F1)

BOLASPORT.COM - Bos Mercedes, Toto Wolff, menilai timnya masih menjadi penantang untuk Ferrari pada kompetisi Formula 1.

Mercedes saat ini memimpin klasemen sementara konstruktor Formula 1 dengan 571 poin. Mereka unggul 162 angka dari Ferrari pada posisi kedua.

Meski demikian, Toto Wolff mengatakan Mercedes harus bisa menghindari kejaran Ferrari.

Pernyataan Wolff memang beralasan. Sebab, tim berjulukan Kuda Jingkrak tersebut memenangi tiga balapan usai jeda musim panas.

Pembalap muda Ferrari, Charles Leclerc, juga tampil cemerlang dengan selalu merebut pole position dalam empat seri balap terakhir di F1.

"Hal terpenting adalah semua orang di tim adalah sadar bahwa tidak ada tim yang bisa terus-menerus menang," kata Wolff, dikutip BolaSport.com dari Crash.

"Anda harus bisa bangkit dan paham bahwa tekanan akan selalu ada. Mercedes sedang dalam posisi itu."

"Kami mencoba melihat kebangkitan Ferrari sebagai tantangan. Sekarang kami harus bisa mengimbangi mereka," tuturnya melanjutkan.

Baca Juga: Lewis Hamilton: Saya dan Valtteri Bottas Tak Boleh Seperti Duo Ferrari

Toto Wolff mengatakan salah satu pekerjaan rumah yang harus dituntaskan Mercedes adalah meningkatkan kecepatan.

"Mercedes sadar bahwa kami bukan tim tercepat pada beberapa balapan terakhir," tutur Wolff menjelaskan.

"Sasis kami sangat bagus, tetapi kami kekurangan tenaga jika dibandingkan Ferrari. Hal itu harus kami perbaiki," ucap Wolff.

Dengan perolehan poin saat ini, Mercedes berpeluang merebut gelar juara dunia konstruktor pada balapan GP Jepang di Sirkuit Suzuka, Minggu (13/10/2019).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P