Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jika Hanya Uang, Fabio Quartararo Disarankan Pindah ke Ducati

By Agung Kurniawan - Jumat, 4 Oktober 2019 | 17:15 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, ketika melakoni sesi latihan bebas di Sirkuit Silverstone, Inggris (24/8/2019) (TWITTER.COM/SEPANGRACING)

BOLASPORT.COM - Manajer Petronas Yamaha SRT, Wilco Zeelenberg memberikan masukan soal masa depan karier dari salah satu pembalapnya, Fabio Quartararo.

Kendati turun sebagai rookie alias pembalap pemula, penampilan Fabio Quartararo yang cukup menjanjikan pada MotoGP 2019 dengan beberapa kali membukukan hasil impresif.

Rider berjulukan El Diablo itu sudah mengemas tiga kali pole position dan empat kali hasil podium sejauh ini meskipun memakai motor Spek B.

Tak ayal, Fabio Quartararo menjadi salah satu pembalap yang paling diincar oleh pabrikan lain meskipun masih mempunyai kontrak bersama Petronas Yamaha SRT hingga musim 2020.

Melihat kenyataan tersebut, Wilco Zeelenberg selaku manajer Petronas Yamaha SRT mengaku tak bisa berbuat banyak mengenai keputusan yang akan dibuat oleh Quartararo terkait masa depannya.

"Saya rasa dia cukup senang dengan kami, untuk saat ini kami tidak bisa melakukan apa pun selain menunggu keputusannya," kata Wilco Zeelenberg, dilansir BolaSport.com dari PaddockGP.

Alih-alih mempertahankannya, Wilco Zeelenberg justru menyarankan pembalap berusia 20 tahun tersebut untuk hijrah ke Ducati apabila dia hanya ingin berorientasi dengan uang semata.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2019 - Della/Rizki Melangkah ke Semifinal

"Semua akan sangat tergantung dengan apa yang ingin diraih oleh Quartararo di masa depan nanti," ujar Zeelenberg.