Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Berikan Apresiasi Kepada Seluruh Peserta Liga 1 Putri 2019

By Hugo Hardianto Wijaya - Sabtu, 5 Oktober 2019 | 15:15 WIB
Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria. (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) memberikan apresiasi tinggi kepada klub-klub yang turut berpartisipasi dalam Liga 1 Putri 2019.

Dilansir Bolasport.com dari laman resmi PSSI, federasi sepak bola tertinggi di Indonesia, PSSI, memberikan apresiasi yang tinggi kepada klub-klub yang berpartisipasi dalam Liga 1 Putri 2019.

PSSI merasa sangat terbantu oleh partisipasi klub terutama dalam hal pengembangan dan pembinaan sepak bola wanita di Indonesia.

"Kepada klub peserta, kami sampaikan terima kasih dan apresiasi yang tinggi," kata Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria.

Baca Juga: Pelatih Barito Putera Tak Peduli Superioritas Kalteng Putra saat Main di Kandang

"Mari sama-sama kita bangkitkan sepak bola wanita di Indonesia dengan kompetisi yang sehat dan berkelanjutan," ujarnya menambahkan.

Pembukaan Liga 1 Putri Indonesia akan membuka babak sejarah baru dalam dunia sepak bola Indonesia.

Untuk pertama kalinya, Indonesia akan memiliki kompetisi sepak bola putri.

Kick off Liga 1 Putri 2019 sendiri akan dimulai pada tanggal 6 Oktober 2019.

Dalam liga ini, tercatat ada sepuluh klub Liga 1 yang bergabung menjadi peserta.

KeSepuluh tim tersebut adalah Arema FC, Bali United, PSM, Persipura, Persebaya, Persib, PSIS, PSS Sleman, Persija Jakarta dan PS Tira Persikabo.

Dalam pelaksanaannya, kesepuluh tim akan dibagi ke dalam dua grup, yaitu Grup A dan Grup B.

Masing-masing tim akan bermain sebanyak empat kali dalam fase grup.

PSSI
Liga 1 Putri 2019 akan digelar pada 6 Oktober 2019.

Dua tim yang duduk di peringkat atas masing-masing grup kemudian berhak melaju ke babak semifinal.

Laga Grup A antara PSS Sleman melawan PS Tira Persikabo akan membuka jalannya kompetisi Liga 1 Putri 2019.

Pertandingan tersebut akan dilaksanakan di Stadion Maguwoharjo.

Berikut pembagian grup Liga 1 Putri 2019:

Baca Juga: Robert Rene Alberts Antusias Sambut Laga Persib Vs Madura United

Grup A (Stadiion Maguwoharjo, Sleman)

PSS Sleman

PS Tira Persikabo

Persija Jakarta

PSIS Semarang

Persib Bandung

Grup B (Stadion Brantas, Batu)

PSM Makassar

Persipura

Arema FC

Persebaya Surabaya

Bali United

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jadwal pekan ke-7 Liga Italia 2019-2020. . #ligaitalia #seriea #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P