Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) memberikan pernyataan resmi terkait pemindahan tempat pertandingan melawan timnas Indonesia.
Timnas Indonesia dijadwalkan menjamu timnas Vietnam pada matchday keempat Kualifikasi Piala Dunia 2022, Selasa (15/10/2019).
Laga tersebut sedianya akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat.
Akan tetapi, PSSI selaku penyelenggara pertandingan kemudian memindahkan venue laga ke Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Baca Juga: Karena Kesalahan Teknis, Jumlah Bakal Calon Ketua Umum PSSI Bertambah Satu
Faktor keamanan menjadi alasan pemindahan venue laga timnas Indonesia vs Vietnam. Sebab, pada 20 Oktober 2019, atau lima hari pascalaga, akan diadakan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia.
Selain itu juga untuk mengantisipasi seandainya ada aksi demo yang terjadi di Jakarta menjelang pelantikan tersebut.
Pengumuman pemindahan stadion tersebut sudah disampaikan oleh PSSI kepada AFC selaku konfederasi sepak bola di Asia.
Nantinya AFC akan melakukan inspeksi untuk menilai kelayakan Stadion Kapten I Wayan Dipta menggelar pertandingan selevel Kualifikasi Piala Dunia.