Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Semen Padang FC Lanjutkan Catatan Tak Terkalahkan Usai Tumbangkan BLFC

By Nezatullah Wachid Dewantara - Sabtu, 5 Oktober 2019 | 17:30 WIB
Ilustrasi Liga 1 2019. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Semen Padang sebetulnya sempat mendapat satu peluang emas untuk membuka keunggulan.

Baca Juga: Indonesia Masters 2019 - Fadia/Ribka Siap Hadapi Della/Rizki pada Partai Puncak

INSTAGRAM SEMEN PADANG
Striker Semen Padang, Karl Max Berthelemy.

Akan tetapi, bola hasil tendangan Karl Max Barthelemy di depan gawang kawalan Daryono masih membentur mistar.

Kedua kesebelasan masih terus berusaha mencari golnya hingga lima menit terakhir babak pertama.

Buruknya kualitas penyelesaian akhir kedua tim di kotak penalti lawan menjadi satu faktor yang membuat paruh pertama sepi gol.

Alhasil baik Badak Lampung maupun Semen Padang harus puas dengan skor kacamata untuk memulai babak kedua.

Baca Juga: Madura United Vs Persib, Greg Hormati Nama Besar Maung Bandung

Pada babak kedua, Badak Lampung kembali langsung menekan Semen Padang.

Tim berjulukan Laskar Saburai ini berusaha menambah tenaga penyerangan baru dengan memasukkan Melcior Majefat menggantikan Frengki Kogoya di babak kedua.