Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kekey Zakaria ikut mengomentari penalti yang didapat Madura United saat laga melawan Persib Bandung pekan ke-22 Liga 1 2019 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Sabtu (5/10/2019).
Madura United mendapat penalti menit ke-64 setelah wasit yang memimpin pertandingan, Faulur Rosy, menganggap bek Persib Bandung, Ahmad Jufriyanto, melanggar Diego Assis.
Dalam laga ini, Madura United meraih kemenangan dengan skor tipis 2-1 atas Persib Bandung dan berhak menempati peringkat dua klasemen sementara Liga 1 2019 dengan 38 poin.
Persib Bandung sempat unggul lebih dahulu atas Madura United melalui gol yang diciptakan oleh Febri Haryadi pada menit ketiga.
Baca Juga: Dua Pemain Persib Alami Pendarahan di Sekitar Mata, Terbaru saat Lawan Madura United
Namun, keunggulan Persib Bandung tidak bertahan lama karena Madura United sanggup membuat dua gol balasan ke gawang tim asuhan Robert Rene Albert tersebut.
Dua gol Madura United berasal dari gol bunuh diri pemain Persib Bandung, Nick Kuipers, menit ke-26 dan penalti kontroversial yang dieksekusi Alberto Goncalves menit ke-64.
Laga ini sebenarnya mendapat sorotan bukan mengenai kekalahan Persib Bandung dari Madura United, melainkan keputusan wasit Faulur Rosy yang dianggap berat sebelah.
Banyak pihak memberikan komentar mengenai penalti yang memberatkan tersebut, termasuk salah satunya datang dari legenda Persib Bandung, Kekey Zakaria.