Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tim U-16 Tira Persikabo menjuarai Liga 1 U-16 2019 seusai mengalahkan Bhayangkara FC dengan skor 2-1 di Stadion Sultan Agung, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta, Minggu (6/10/2019).
Dalam laga Tira Persikabo kontra Bhayangkara FC ini diwarnai tiga tendangan penalti dan satu kartu merah.
Tira Persikabo U-16 yang tampil dominan terlebih dahulu mencetak gol ke gawang Bhayangkara FC melalui tendangan penalti Nadhif Girasta Kosasih pada menit ke-26.
Tertinggal satu gol, Bhayangkara FC mencoba menaikan tekanan, tetapi sampai babak pertama berakhir, skor tetap 1-0 untuk Tira Persikabo.
Pada babak kedua, Bhayangkara FC mencoba lebih aktif melancarkan serangan.
Walhasil tim asuhan Anang Maruf itu sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat tandukan Rano Jutati.
Baca Juga: Ini 5 Fakta Menarik Usai Marquez Jadi Juara Dunia MotoGP 2019
Memasuki menit ke-43, Bhayangkara FC harus bermain dengan 10 pemain setelah Faqih Maulana mendapatkan kartu kuning kedua.
Faqih Maulana melanggar keras salah satu pemain Tira Persikabo di dalam kotak penalti.