Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klub Korea Ini Rajin Menang Pasca-depak Pilar Baru Klub Liga Indonesia

By Estu Santoso - Minggu, 6 Oktober 2019 | 20:45 WIB
Striker asal Brasil, David Da Silva saat sesi pemotretan untuk klub Liga Korea, Pohang Steelers jelang musim 2019. (FACEBOOK.COM/FCPOHANGSTEELERS)

BOLASPORT.COM – Klub Liga Korea, Pohang Steelers banyak menang pasca-mendepak David Da Silva, yang kini kembali membela Persebaya di Liga Indonesia.

Klub Korea ini memutus kontrak David Da Silva per pertengahan Juni 2019 dan sang pemain kembali berkarier di Liga Indonesia sebagai pilar baru Persebaya.

Setelah didepak Pohang Steelers, pemain depan asal Brasil ini tak butuh lama mendapat kontrak baru.

David Da Silva kembali ke pelukan Persebaya dengan kontrak sampai musim depan.

Persebaya pada 2018 dibela David dan sang pemain jadi pilar tersubur skuad Bajul Ijo.

Kala itu, David mencetak 20 gol dan hanya kalah satu gol dari Aleksandar Rakic yang jadi top scorer Liga 1 2018.

Baca Juga: VIDEO - Pemain Korea Gocek Van Dijk Sampai Jatuh dan Bobol Gawang Liverpool

Baca Juga: Empat Pekan, Gol Bunuh Diri Banyak Hiasi Putaran Kedua Liga 1 2019

Subur di Liga Indonesia, Pohang Steelers tertarik mendatangkan sang pemain dan memberikan kontrak untuk David.