Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Dua pilar kunci PSIS Semarang mengisi jeda kompetisi Liga 1 2019 untuk memupuk keharmonisan bersama keluarga.
Para pemain PSIS Semarang mendapatkan kesempatan berlibur setelah laga kontra Bali United ditunda.
PSIS Semarang tak mendapatkan izin dari kepolisian untuk menggelar pertandingan pekan ke-22 Liga 1 2019 melawan Serdadu Tridatu.
Walhasil, para pemain PSIS mendapatkan kesempatan untuk berlibur mulai 3 Oktober 2019.
Momen ini lantas dimanfaatkan oleh para pemain skuad Mahesa Jenar untuk berkumpul dengan keluarga.
Baca Juga: Kalah di Madura, Tim Pelatih Persib Bandung Langsung Gelar Evaluasi
Tak terkecuali bagi Wallace Costa dan Septian David Maulana.
Septian David menggunakan waktu libur untuk bersantai di rumah dengan keluarga dan teman.
"Libur kali ini saya manfaatkan untuk berkumpul dengan teman-teman dan keluarga sekadar bersantai di rumah," kata Septian David dikutip BolaSport.com dari Tribun Jateng.
"Sekalian menyegarkan pikiran di tengah padatnya kompetisi," ujarnya menambahkan.
Sedangkan Wallace Costa memilih untuk mengajak keluarga pergi bertamasya.
"Anak saya ingin sekali melihat binatang seperti di alam bebas, makanya saya ajak ke Taman Safari supaya mereka senang dan menikmatinya," ucap Wallace.
Baca Juga: Pengurus PSSI Sebut Liga 1 Putri 2019 Sebagai Momentum Kebangkitan
Asisten pelatih PSIS, Dwi Setiawan, menjelaskan bahwa para pemain akan kembali berkumpul pada Senin (7/10/2019).
Untuk kegiatan hari pertama, tim akan berlatih di salah satu pusat kebugaran di Magelang.
"Dimulai dengan latihan ringan dulu. Rencananya ada gym," ucap Dwi.
"Hari kedua baru akan dilangsungkan di lapangan," kata Dwi Setiawan.
Karena agenda timnas Indonesia, PSIS baru akan bertanding lagi pada 18 Oktober 2019.
Masih ada kesempatan selama dua pekan bagi tim untuk berbenah.
Skuad Mahesa Jenar akan bertandang ke markas Persela Lamongan pada pekan ke-23 Liga 1 2019.