Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tajikistan yang Pertama Lolos dari Kualifikasi Piala Asia U-19 2020

By Estu Santoso - Senin, 7 Oktober 2019 | 21:00 WIB
Para pemain timnas U-19 Tajikistan memberikan hormat ke fan mereka seusai mengalahkan Lebanon pada laga kedua Grup C Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 di Republican Central Stadium, Dushanbe, 4 Oktober 2019. (FACEBOOK.COM/FFT.TJ)

BOLASPORT.COM – Timnas U-19 Tajikistan sukses menguasai Grup C Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 dan lolos ke putaran final.

Grup C Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 telah selesai dilaksanakan dan timnas U-19 Tajikistan jadi juara pool.

Tiga kali main, Tajikistan selalu menang dengan poin akhir sembilan.

Pada laga terbaru, Minggu (6/10/2019) malam WIB, timnas U-19 Tajikistan mengalahkan timnas U-19 Suriah dengan skor 1-0.

Gol tunggal kemenangan Tajikistan dicetak oleh Shahrom Samiev pada menit ke-23.

Lalu laga sebelumnya pada hari yang sama, timnas U-19 Lebanon menumbangkan timnas U-19 Maladewa dua gol tanpa balas.

Gol Lebanon dicetak oleh Adam Hijazi (19’) dan Abdul Razzak Dakrama (76’).

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia U-19 – Rajin Menang, Tajikistan Bisa Tak Lolos

Baca Juga: Sejak Rekrut Solskjaer, Man United Seperti Terjun ke Jurang