Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Dokter tim Persib Bandung,Muhammad Raffi Ghani, merasa lega karena cedera Omid Nazari tidak terlalu serius.
Gelandang Persib Bandung, Omid Nazari, sebelumnya mengalami cedera di bagian pelipis mata kanan akibat berbenturan dengan pemain Madura United, Syahrian Abimanyu.
Meski demikian, luka di mata Omid Nazari tidak membuat khawatir dokter tim Persib Rafi Ghani.
Cedera dialami Omid Nazari saat Persib Bandung menghadapi Madura United pada pekan ke-22 Liga 1 2019 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Sabtu (5/10/2019).
Alhasil, Omid Nazari harus ditarik keluar pada menit ke-81 dan harus digantikan oleh Hariono.
Baca Juga: Pembuktian Diri Bayu Pradana pada Laga Timnas Indonesia Kontra UEA
Rafi Ghani selaku dokter tim Persib Bandung mengatakan bahwa dirinya sudah melihat observasi dan menunjukan bahwa cedera pada mata kanan Omid Nazari tidak terlalu serius.
Ia menyebut bahwa pemulihan cedera mata kanan Omid Nazari mungkin saja bisa berlangsung cepat dan tidak membutuhkan proses yang lama.
"Setelah dilakukan observasi, Alhamdulilah cederanya hanya di bagian superfisial saja. Memar di sekitar bola mata kananya. Cedera ringan, semoga pemulihannya cepat," kata Rafi.