Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM – Rendah hati. Dua kata itu sangat pantas disematkan kepada bintang Liverpool asal Senegal, Sadio Mane.
Tiba di Singapura untuk tugas membela timnas Senegal, Sadio Mane tak lupa membuat bahagia para fan Liverpool yang menyambutnya.
Pada Rabu (9/10/2019) pagi, Sadio Mane yang sudah di Singapura dan sang pemain selalu mendapat sambutan hangat dari fan.
Mayoritas fan yang menyambut pemuda 27 tahun ini adalah pendukung Liverpool FC.
Meski hanya sempat menemui para fan Liverpool itu tak lebih dari empat menit, tidak ada penggemar levela hardcore The Reds di Swissotel The Stamford yang mengeluh.
Sebab, penyerang ini mendapatkan pengamanan yang ketat di sekelilingnya.
Baca Juga: SEA Games 2019, Timnas U-22 Singapura Diuji Tim Senior Negara Ras Kuning
Baca Juga: Sikap Fakhri Husaini Enam Pemainnya Gabung Garuda Select Jilid 2
Walau begitu, Sadio Mane masih bisa ’menghibur’ para fan dengan melayani permintaan foto dan tanda tangan saat dia melangkah di lobi hotel dan bahkan sampai lobi lift menuju kamarnya.
Mane dan rekan-rekan setimnya timnas Senegal akan menghadapi Brasil dalam pertandingan persahabatan internasional di Stadion Nasional, Singapura, Kamis (10/10/2019).
Ini bagian dari Tur Global Brasil dan juara Piala Dunia lima kali itu akan menghadapi timnas Nigeria selepas lawan Senegal di arena yang sama, Minggu (13/10/2019).
Untuk timnas Senegal, rombongan runner-up Piala Afrika 2019 mendarat di Singapura pukul 15.22 waktu setempat pada Rabu (8/10/2019).
Menurut laporan The New Paper yang dikutip BolaSport.com, mereka memulai penerbangan selama 12 jam dari Paris dan tiba di hotel pukul 16.45 sore.
Baca Juga: PSSI Jadwalkan Dua Pertandingan Persahabatan Baru Bagi Timnas U-23
Saat itu, ada sekitar 70 penggemar yang menunggu lalu meneriakkan dan menyanyikan lagu-lagu tentang Mane.
Hal itu terlihat ketika pelatih Aliou Cisse memimpin anak asuhnya melewati barikade.
Meskipun terlihat lelah dari penerbangan mereka, sebagian besar pemain tersenyum ketika mereka berjalan ke lobi lift, dengan beberapa berhenti untuk melakukan tanda tangan.
Namun, tidak ada keraguan siapa favorit para penggemar itu, mereka menunggu Sadio Mane
Ternyata, pesepak bola favorit mereka itu juga membalas dengan sederhana sambutan itu dan juga membuat para fan bahagia.
Penggemar Liverpool, Jeet Dhaliwal, yang berada di Madrid untuk menyaksikan tim kesayangannya mengangkat trofi Liga Champions keenam mereka senang bukan kepalang setelah mendapatkan tanda tangan Mane.
Baca Juga: Marko Simic Dikabarkan Jadi Incaran Serius Klub Kaya dari Malaysia
Pensiunan berusia 63 tahun itu mengaku telah menunggu sejak pukul 10 pagi.
”Saya telah bertemu Sadio berkali-kali di Inggris,” kata Jeet.
”Tetapi, saya tidak akan merindukannya di Tanah Air saya.”
”Saya masih gemetaran, hanya saja sulit untuk percaya bahwa dia ada di sini,” tuturnya.
Darien Loh, yang menunggu selama dua jam, tidak seberuntung Jeet.
”Saya tidak bisa mendapatkan apa-apa karena terlalu banyak orang,” kata Darien Loh, manajer penjualan berusia 39 tahun yang mengambil cuti dari pekerjaan untuk menemui Mane.
”Itu adalah penerbangan yang panjang dan dia tidak wajib menandatangani semua permintaan dari banyak orang.”
”Jadi, sebagai penggemar Liverpool, saya harus mengerti,” ucapnya.
Baca Juga: Gagal Pertahankan Juara Liga Champions Asia, Tim Ini Kuasai Liga Lokal
Baca Juga: Tajikistan yang Pertama Lolos dari Kualifikasi Piala Asia U-19 2020
Baca Juga: Menuju Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022, Malaysia Pesta Enam Gol