Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Philippe Coutinho dikatakan bisa saja jadi solusi masalah lini depan Manchester United.
Manchester United mengalami masalah di sektor penyerangan mereka musim ini, dengan hanya membuat 9 gol dari delapan pertandingan.
Lini depan Manchester united dinilai kurang kreatif, masalah ini dipersulit dengan banyaknya pemain United yang cedera.
Setan Merah dikatakan butuh sosok pemain kreatif untuk menyelesaikan masalah tersebut.
United mencatatkan start liga terburuk mereka dalam 30 tahun terakhir dengan berada di posisi 12 klasemen.
Menurut catatan Opta yang dilansir BolaSport.com, United hanya mampu membuat lima gol dalam sepuluh laga tandang terakhir mereka.
5 - Manchester United have scored five goals in their last 10 competitive away matches; their worst goal tally over a 10-game period away from home since March-September 1984 (four goals). Struggle. pic.twitter.com/nY9sxdAaf5
— OptaJoe (@OptaJoe) October 4, 2019
Jika melihat dari pertandingan melawan Newcastle United pekan lalu, Man United seperti kehilangan kreatifitas ketika menguasai bola.
Baca Juga: Dani Ceballos Cedera, Mesut Oezil Tetap Diduakan Arsenal
United menyadari hal ini dengan mencoba mendatangkan pemain kreatif asal Argentina, Paulo Dybala, pada jeda transfer musim panas lalu. Akan tetapi, transfer tersbeut akhirnya tak terjadi.