Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek Manchester United, Harry Maguire, meyakini performa buruk pemain di klub menular ke tim nasional Inggris.
Harry Maguire khawatir masalah klub akan berdampak negatif pada penampilan pemain belakang Inggris.
Maguire, yang menjadi bek termahal di dunia ketika Manchester United membayar Leicester 80 juta poundsterling di jendela transfer musim panas kemarin, langsung menemukan tempat di skuat inti The Red Devils.
Namun, penampilannya bersama United masih jauh dari ekspektasi. Setan Merah kebobolan 9 gol dari 8 pertandingan di Liga Inggris.
Danny Rose juga mengalami hal yang sama, akibatnya pemain tersebut diisukan akan segera pergi dari Tottenham Hotspur.
Baca Juga: Hasil Kualifikasi Euro 2020 - Polandia-Rusia Susul Belgia-Italia ke Putaran Final
Sementara itu, penjaga gawang Inggris, Jordan Pickford, serta bek Michael Keane masih berusaha keluar dari zona degradasi Liga Inggris bersama Everton.
Sementara Kieran Trippier, yang baru pindah ke Atletico Madrid, menjadi satu-satunya bek yang klubnya tidak sedang dalam masalah.
Ada yang salah dengan empat pemain belakang Inggris ketika Tim Tiga Singa secara mengejutkan dikalahkan Republik Ceko.