Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meski begitu, hal ini bukanlah momentum kebangkitan Leo/Indah.
Sampai gim kedua mencapai interval, Leo/Indah tertinggal 4-11.
Pada paruh akhir gim kedua, tak banyak yang bisa dilakukan Leo/Indah untuk membalikkan keadaan.
Mereka kesulitan menemukan celah untuk meruntuhkan permainan Feng/Lin yang begitu agresif dan taktis.
Leo/Indah pun terus tertinggal dalam kedudukan 6-14 dan 10-16.
Saat Feng/Lin mencapai poin ke-17, Leo/Indah baru bisa menebar ancaman.
Melalui empat poin beruntun yang diraih, Leo/Indah berhasil menipiskan jarak dengan Feng/Lin mnejadi 15-17.
Namun, Feng/Lin segera kembali mendapatkan momentum.
Mereka memetik dua poin beruntun untuk mengubah skor menjadi 19-15.
Tak lama kemudian, Feng/Lin mencapai match point dalam kedudukan 20-16.
Leo/Indah masih bisa menyelamatkan satu match point, tetapi hal itu tidak berarti apa-apa.
Feng/Lin memenangi gim kedua sekaligus pertandingan setelah meraih poin berikutnya.