Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Final Kejuaraan Dunia Junior 2019 - Dikalahkan Wakil China, Leo/Indah Jadi Runner-up

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 13 Oktober 2019 | 18:00 WIB
Pasangan ganda campuran junior Indonesia, Leo Rolly Carnando/Indah Cahya Sari Jamil, saat bertanding pada babak semifinal Kejuaraan Dunia Junior 2019 di Kazan, Rusia, Minggu (13/10/2019). (BADMINTON INDONESIA)

Meski begitu, hal ini bukanlah momentum kebangkitan Leo/Indah.

Sampai gim kedua mencapai interval, Leo/Indah tertinggal 4-11.

Pada paruh akhir gim kedua, tak banyak yang bisa dilakukan Leo/Indah untuk membalikkan keadaan.

Mereka kesulitan menemukan celah untuk meruntuhkan permainan Feng/Lin yang begitu agresif dan taktis.

Leo/Indah pun terus tertinggal dalam kedudukan 6-14 dan 10-16.

Saat Feng/Lin mencapai poin ke-17, Leo/Indah baru bisa menebar ancaman.

Melalui empat poin beruntun yang diraih, Leo/Indah berhasil menipiskan jarak dengan Feng/Lin mnejadi 15-17.

Namun, Feng/Lin segera kembali mendapatkan momentum.

Mereka memetik dua poin beruntun untuk mengubah skor menjadi 19-15.

Tak lama kemudian, Feng/Lin mencapai match point dalam kedudukan 20-16.

Leo/Indah masih bisa menyelamatkan satu match point, tetapi hal itu tidak berarti apa-apa.

Feng/Lin memenangi gim kedua sekaligus pertandingan setelah meraih poin berikutnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P