Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Manchester United kabarnya sudah menghubungi pihak Barcelona untuk memboyong Ivan Rakitic, Januari mendatang.
Menurut media Spanyol, Sport, seperti dilansir BolaSport.com, Ivan Rakitic sedang berada dalam jalan keluar dari Camp Nou.
Pemain Kroasia itu tidak ada dalam rencana Ernesto Valverde musim ini, dan Barcelona sepertinya akan memilih menjualnya.
Inter Milan dikabarkan menjadi yang terdepan untuk mendatangkan pemain berusia 31 tahun tersebut.
Akan tetapi, berdasarkan berita yang beredar di Spanyol saat ini, Manchester United sudah melakukan kontak dengan klub asal Catalunya itu mengenai kepindahan sang pemain.
Baca Juga: Menantikan Sejarah Saat Korea Utara Menjamu Korea Selatan di Pyongyang
Hal ini menjadikan persaingan untuk mendapatkan tanda tangan Rakitic semakin panas.
Barcelona meminta mahar sebesar 40 juta euro untuk Rakitic, harga yang cukup tinggi untuk Inter.
Inter mencoba untuk menego harga mantan pemain Sevilla itu, mengingat gaji Rakitic yang cukup tinggi di Barcelona.