Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meski demikian, salah satu dari ketiganya dikabarkan mulai menarik diri dari perburuan Milinkovic-Savic.
Baca Juga: Barcelona Siap Tebus Klausul Pelepasan Pemain Idaman Lionel Messi
Dilansir BolaSport.com dari Corriere dello Sport, Inter Milan harus mengubur impian mereka mendapatkan Milinkovic-Savic setelah menarik dari perburuan.
Laporan menyebut alasan utama I Nerazzuri mundur dari perburuan gelandang 24 tahun tersebut adalah sang pemain semakin dekat dengan penandatanganan kontrak baru bersama Lazio.
Inter won't sign Milinkovic-Savic in January: the details https://t.co/bidE2dgsS5 pic.twitter.com/yNnMTNeqiw
— CalcioMercato (En) (@CmdotCom_En) October 6, 2019
Hal tersebut dirasa kubu La Beneamata bakal menyulitkan langkah mereka memboyong Milinkovic-Savic ke Giuseppe Meazzza.
Mereka setidaknya harus berani menggelontorkan dana lebih untuk mendapatkan gelandang asal Serbia tersebut.
Kondisi keuangan Inter juga tidaklah bagus untuk mengeluarkan dana besar demi mengangkut Milinkovic-Savic.
Kubu Lazio pun telah menetapkan banderol senilai 100 juta euro (sekitar Rp 1,55 triliun) bagi peminat serius Milinkovic-Savic.
Kebutuhan gelandang jangkar menjadi salah satu prioritas Antonio Conte setelah kepergian Radja Nainggolan ke Cagliari pada musim panas ini.
Baca Juga: Lawan Kedua Timnas Indonesia pada Piala AFF Futsal 2019 Pesta Gol