Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jorge Lorenzo Tak Kaget Marc Marquez Tampil Dominan pada Musim Ini

By Agung Kurniawan - Rabu, 16 Oktober 2019 | 13:50 WIB
Pembalap Repsol Honda, Jorge Lorenzo tengah menjajal setelan motornya (twitter.com/HRC_MotoGP)

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Jorge Lorenzo, mengaku tidak kaget dengan performa yang ditunjukkan oleh rekan satu timnya, Marc Marquez, pada MotoGP 2019.

Marc Marquez dan motor Honda RC213V menjadi sebuah kombinasi yang sangat sulit untuk dibendung selama musim kompetisi MotoGP 2019 bergulir.

Mesin motor Honda yang kian bertenaga sukses dioptimalkan Marquez guna tampil meyakinkan dan dominan sepanjang musim ini.

Baca Juga: Kebingungan di Jepang, Vettel Minta F1 Kembalikan Chequered Flag

Marquez tercatat finis di posisi podium sebanyak 14 kali dari 15 balapan.

Sembilan di antaranya merupakan podium kampiun.

Satu-satunya kegagalan yang dibukukan Marquez ialah saat dia tampil pada balapan MotoGP Americas 2019.

Pada balapan yang berlangsung di Circuit of the Americas, Austin, Texas, Amerika Serikat (AS), itu, Marquez menelan hasil gagal finis alias did not finish lantaran jatuh di tikungan 12.

Ironisnya, saat mengalami insiden crash, Marquez tengah memimpin jalannya balapan.