Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Persija Jakarta harus merasakan kekalahan dari Semen Padang dengan skor 1-2 pada laga tunda pekan ke-10 Liga 1 2019 di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (16/10/2019).
Kekalahan tersebut membuat Ketua Umum The Jak Mania, Ferry Indrasjarief, mengaku sesak napas.
Persija Jakarta sejatinya mampu unggul terlebih dahulu lewat gol penalti Marko Simic pada babak pertama.
Penalti tersebut lahir setelah Heri Susanto dilanggar di kotak penalti oleh kapten Semen Padang, Dedi Gusmawan.
Tertinggal satu gol tidak membuat Semen Padang mengendurkan serangan.
Baca Juga: Hasil Liga 1, Kalahkan Persija, Semen Padang Lewati 5 Tim di Klasemen
Baca Juga: Fakhri Husaini Tak Ingin Timnas U-19 Indonesia Kecewakan Masyarakat
Walhasil, tim berjulukan Kabau Sirah itu mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat Vendry Mofu pada pertengahan babak kedua.
Disamakan skornya oleh Semen Padang, para pemain Persija Jakarta panik.
Berbagai macam serangan dilancarkan Macan Kemayoran, namun tidak berhasil menambah gol.
Apesnya bagi Persija, Semen Padang mampu keluar dari tekanan dan berhasil melancarkan serangan balik cepat.
Gol kedua Semen Padang pun akhirnya datang lewat Mariando Uropmabin di pengujung pertandingan.
Gol tersebut memaksa seluruh pemain Semen Padang keluar dari bangku cadangan dan merayakan bersama di area gawang Persija Jakarta.
The Jak Mania yang berada di tribune terlihat kesal dan melemparkan botol minuman ke lapangan.
Selang berapa detik setelah gol tersebut, pertandingan pun berakhir.
Baca Juga: Edson Tavares Kenakan Kemeja Batik saat Jalani Debut Bersama Persija
Semen Padang mendapatkan tiga poin dari laga tandang.
Hasil ini tentu saja sangat mengecewakan The Jak Mania.
Terlebih, laga tersebut merupakan debut Edson Tavares sebagai pelatih Persija Jakarta.
Saat ditemui awak media termasuk BolaSport.com, Ferry Indrasjarief tidak mau banyak bicara tentang kekalahan Persija Jakarta.
Ia hanya mengatakan sesak napas setelah Macan Kemayoran kalah.
“Saya tidak mau bicara. Saya sesak napas,” kata pria yang akrab disapa Bung Ferry tersebut.
Kemenangan melawan Persija Jakarta membuat Semen Padang lolos dari zona degradasi.
Saat ini, Semen Padang duduk di posisi ke-13 dengan mengemas 22 poin.
Sementara Persija Jakarta turun ke posisi ke-15.
Marko Simic dkk baru memiliki 20 poin dari 20 pertandingan yang sudah dilakoninya.