Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Allegri ke MU Semakin Dekat, Duo Juventus Jadi Pembelian Pertama

By Bagas Reza Murti - Kamis, 17 Oktober 2019 | 07:10 WIB
Eks pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, yang dikabarkan berminat menduduki jabatan pelatih Manchester United. (TWITTER.COM/LE10SPO)

BOLASPORT.COM - Mantan pelatih Juventus, Massimiliano Allegri dikabarkan sudah dekat ke Manchester United dan Emre Can dan Mario Mandzukic bakal mengikutinya.

Kabar mengejutkan datang dari Italia, tepatnya media TuttoSport yang menyebut Massimiliano Allegri telah dekat ke Manchester United.

Negosiasi telah berjalan, dan Allegri dikabarkan akan mendapatkan gaji lebih besar ketimbang apa yang ia dapat sebesar 7,5 juta euro per tahun di Juventus.

Laporan TuttoSport menambahkan dua pemain bakal langsung mengikutinya hijrah ke Old Trafford, yakni Emre Can dan Mario Mandzukic.

Emre Can menganggap tawaran ini adalah yang paling menarik buat eks gelandang Liverpool itu.

Sebelumnya, Emre Can memang sudah mengaku tak bahagia di Juventus.

Baca Juga: Populer BOLA - Tim yang Bisa Kalahkan Liverpool hingga Penyelamatan Apik De Gea

Alasan utamanya adalah karena ia mengalami penurunanan menit bermain di bawah asuhan Maurizio Sarri.

Can baru bermain tiga kali di Liga Italia Serie A musim 2019-2020 dan itu sebagai pemain pengganti.

Salah satunya adalah ketika Juventus menumbangkan Inter Milan dengan skor 2-1, Can masuk pada menit ke-71 menggantikan Paulo Dybala.

Tak hanya itu, Can juga tak masuk ke skuat Liga Champions Juventus.

"Saya tidak bahagia (di Juventus) saat ini, saya tidak banyak bermain belakangan ini," ungkap Can, seperti dilansir BolaSport.com dari Goal.

"Musim lalu saya bermain banyak dan bagus, khususnya di laga-laga penting. Saya tidak mendapatkan kesempatan itu lagi musim ini, tapi sekarang saya rasa saya akan mendapatkan kesempatan itu lagi saat kembali ke klub nanti," tambahnya.

Sementara bagi Mario Mandzukic, dirinya disebut telah mencapai kesepakatan verbal dengan Man United.

Baca Juga: Jadwal Denmark Open 2019 - 10 Wakil Indonesia Berjuang pada Babak Kedua

TWITTER.COM/JUVENTUSFC
Penggawa baru Juventus, Emre Can, memulai latihan bersama klub barunya di Vinovo, Turin, pada Senin

Juventus menginginkan setidaknya 10 juta euro (sekitar Rp 156 miliar) apabila tim Setan Merah hendak mengangkut striker asal Kroasia tersebut dari Turin.

Sama halnya dengan Emre Can, Mandzukic juga terkatung-katung di dalam skuat Maurizio Sarri.

Striker asal Kroasia itu sudah tidak dimainkan dalam 7 laga di Liga Italia, juga namanya tak masuk skuat Liga Champions Juventus.

Mandzukic dilaporkan telah menolak proposal dari Qatar dan Liga Amerika Serikat demi mendapatkan kesempatan bermain di Liga Inggris.

Manchester United menjadi kllub terdepan peminatnya pada Januari 2020 menyusul tumpulnya lini depan The Red Devils yang membuatnya tercecer di peringkat ke-12 klasemen sementara.

Baca Juga: Alexis Sanchez Cedera, Conte Percaya Striker Muda Inter Milan

Manchester United dikejar waktu jika ingin menargetkan Massimiliano Allegri lantaran Tottenham Hotspur juga menaruh ketertarikan kepada mantan juru taktik Juventus tersebut.

Proses Negosiasi diharapkan berjalan dalam satu atau dua minggu ke depan, di mana Allegri akan segera memutuskan apakah menerima pinangan Man United atau tidak.

TWITTER.COM/TRANSFERNEWSCEN
Penyerang senior Juventus, Mario Mandzukic, yang dikabarkan masuk dalam bidikan Manchester United.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Selamat datang kembali @alissonbecker Selamat beristirahat @d_degeaofficial . #manchesterunited #liverpool #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P