Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Peraih medali emas Kejuaraan Dunia 2019, Pusarla Venkata Sindhu harus menerima kekalahan dari gadis remaja berusia 17 tahun di Denmark Open 2019, Kamis (18/10/2019).
Tunggal putri muda milik Korea Selatan, tampaknya mulai menjadi ancaman tunggal putri elit dunia.
Meski masih berusia 17 tahun, An menunjukkan performa membahayakan di Denmark Open 2019.
An baru saja berhasil menyingkirkan juara dunia tunggal putri 2019, Pusarla Venkata Sindhu dari kompetisi Denmark Open 2019.
Bertemu di babak kedua, An sukses mengalahkan Sindhu 14-21, 17-21.
Berhasil mengalahkan Sindhu, An merasa sangat antusias.
"Saya sangat antusias untuk menaklukan juara dunia, tapi saya masih harus fokus pertandingan lain, saya masih cukup tegang dan gugup," tutur An.
Disisi lain, Sindhu yang dikalahkan An juga memberikan komentarnya usai laga.