Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sejarah Hari Ini - Persib Bandung Juara Piala Presiden di SUGBK

By Metta Rahma Melati - Jumat, 18 Oktober 2019 | 15:35 WIB
Persib Bandung menjuarai Piala Presiden 2015.

BOLASPORT.COM - Tepat hari ini, empat tahun lalu, Persib Bandung suskses mengunci gelar juara Piala Presiden 2015 di SUGBK.

Persib Bandung menjadi juara Piala Presiden 2015 setelah mengalahkan Sriwjaya FC di partai puncak yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 18 Oktober 2015.

Saat itu tim yang dibesut Djadjang Nurdjaman mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor 2-0.

Dua gol kemenangan Persib tercipta pada babak pertama.

Achmad Jufriyanto mencetak gol pertama Persib melalui sepakan bebas dari luar kotak penalti dan satu gol lain dicetak oleh Makan Konate yang kini berseragam Arema FC.

Baca Juga: Kata Pelatih Singapura soal Satu Grup dengan Timnas Indonesia dan Juara Bertahan SEA Games

Dalam perjalanannya menuju partai puncak. Persib keluar sebagai juara Grup A tanpa kekalahan.

Di babak perempat final, Persib bertemu Borneo FC yang bermain dua leg, skor berakhir dengan agregat 4-4.

Persib unggul agresivitas gol tandang dan berhak lolos ke semifinal.

Di semifinal Persib menang agregat 3-1 atas Mitra Kukar. Lalu di partai puncak Persib menang 2-0 atas Sriwijaya dan keluar sebagai juara Piala Presiden 2015.

Pada edisi itu pemain Persib, Zulham Zamrun menyabet dua gelar sekaligus yakni top scorer dan pemain terbaik.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Indonesia, Thailand, dan Vietnam Satu Grup, Malaysia Percaya Diri ke Semifinal

FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM
Striker Persib, Ilija Spasojevic, mengontrol bola pada laga Piala Presiden 2015 kontra Persebaya, 6

Saat itu skuat Persib diperkuat pemain-pemain seperti, I Made Wirawan, Supardi Nasir, Vladimir Vujovic, Achmad Jufriyanto, Toni Sucipto, Dedi Kusnandar, Firman Utina, Makan Konatem Atep, Zulham Zamrun, Ilija Spasojevic, Dias Anggal, M Taufiq, Agung Pribadi, dll.

Akun instagram resmi Persib pun membagikan kenangan menjuarai Piala Presiden 2015 pada Jumat (18/10/2019).

"#OnThisDate Juara Piala Presiden 2015," tulis pernyataan instagram resmi Persib.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

#OnThisDate Juara Piala Presiden 2015 #GOPERSI86O #PERSIBday #PERSIBjuara #PERSIBsalawasna

A post shared by PERSIB (@persib_official) on

 
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P