Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Persib Bandung sukses mengukir tiga catatan gemilang saat membungkam Persebaya Surabaya pada pekan ke-23 Liga 1 2019.
Persib Bandung mendapatkan kemenangan besar saat menjamu Persebaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Jumat (18/10/2019).
Tanpa dukungan suporter layaknya di kandang, Persib mampu melibas Persebaya dengan skor telak 4-1.
Kemenangan ini sekaligus membalaskan kekalahan Maung Bandung dari Persebaya pada putaran pertama lalu.
Baca Juga: Pelatih Persebaya Ungkap Masalah Timnya saat Ditekuk Persib Bandung
Tak hanya itu, tiga catatan penting juga ditorehkan Persib seusai menaklukkan Bajul Ijo.
1. Gol Terbanyak di Liga 1 2019
Persib Bandung akhirnya mampu mencetak lebih dari tiga gol dalam gelara Liga 1 2019.
Skor 4-1 sejauh ini menjadi kemenangan terbesar Maung Bandung pada musim ini.
Sebelumnya, kemenangan terbesar Persib ialah menumbangkan Persipura Jayapura dengan skor 3-0 pada pekan pertama yang dimainkan 18 Mei 2019.
Ini sekaligus menjadi kemenangan ketiga Persib di bawah arahan Robert Rene Alberts.
2. Patahkan Kutukan Persebaya
Persib akhirnya bisa menunjukkan tajinya di hadapan Bajul Ijo.
Dalam tiga pertemuan terakhir di ajang Liga 1, pertahanan Persib selalu menjadi bulan-bulanan bagi Persebaya.
Setidaknya tiga gol mampu dicetak oleh Persebaya setiap melawan Persib di ajang Liga 1.
Baca Juga: Klasemen Liga 1 2019, Persib 10 Besar dan Persija ke Zona Degradasi
Namun, catatan tersebut sirna pada pertemuan kedua tim di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Jumat (18/10/2019).
Persebaya hanya mampu mencetak satu gol ke gawang Persib via penalti Diogo Campos.
Berikut catatan pertemuan Persebaya dengan Persib di Liga 1:
Liga 1 2018
Persebaya 3-4 Persib
Persib 1-4 Persebaya
Liga 1 2019
Persebaya 4-0 Persib
Persib 4-1 Persebaya
3. Jaga Tradisi Hujan Gol
CUPLIKAN PERTANDINGAN.
Tampil spartan, Maung Bandung taklukkan Bajul Ijo di Stadion Kapten I Wayan Dipta.
Cuplikan pertandingan ini dipersembahkan oleh @tehbotolsosroID.#ShopeeLiga1 #ShopeeForMen #ShopeeID pic.twitter.com/cHGBaotHTX
— Shopee Liga 1 (@Liga1Match) October 18, 2019
Sudah sewajarnya pertandingan menarik tersaji dalam pertemuan dua tim besar seperti Persib dan Persebaya.
Benar saja, lima pertemuan terakhir antara Persib dan Persebaya selalu menyuguhkan banyak gol.
Selain empat pertemuan di atas, duel kedua tim juga sempat terjadi di fase grup Piala Presiden 2019.
Baca Juga: Robert Alberts Ungkap Kunci Kemenangan Persib atas Persebaya
Kala itu, Persebaya sukses mempermalukan Persib dengan skor 3-2 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Kamis (7/3/2019).
Total telah tercipta 26 gol dari lima pertemuan terakhir Maung Bandung dengan Persebaya.
Selain tiga catatan di atas, pertarungan Persebaya kontra Persib juga menjadi momen berharga bagi Kevin van Kippersluis.
Bomber asal Belanda itu akhirnya mencetak gol pertama untuk Persib di Liga 1 2019.