Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Real Madrid kehilangan posisinya di puncak klasemen Liga Spanyol 2019-2020 pada pekan ke-9. Posisi itu sekarang diambil alih rival bebuyutannya, Barcelona.
Konstelasi 4 besar klasemen Liga Spanyol 2019-2020 mengalami perombakan besar pada pekan ke-9 menyusul hasil-hasil yang terjadi di hari Jumat (18/10/2019) dan Sabtu.
Sebelum pekan ke-9 bergulir, Real Madrid (18 poin) memimpin klasemen diikuti Barcelona (16), Atletico Madrid (15), dan Granada (14).
Granada main lebih dulu pada hari Jumat dan mereka menang 1-0 atas Osasuna.
Imbasnya, Granada yang merupakan tim promosi musim ini sempat melesat ke peringkat 2 dengan koleksi 17 poin, menggeser Barcelona.
Pada Sabtu sore waktu Spanyol, Barcelona ganti beraksi dengan menghantam Eibar 3-0.
Barcelona pun menyalip Granada dan Real Madrid untuk menempati puncak klasemen Liga Spanyol dengan koleksi 18 poin.
Atletico Madrid mentas berikutnya. Los Rojiblancos bisa kembali ke peringkat 3 asal bisa menang atas Valencia.
Namun, laga di Wanda Metropolitano itu berakhir 1-1 sehingga Atletico Madrid tetap tertahan di posisi ke-3 dengan koleksi 16 poin.
Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Mallorca Beri Kekalahan Perdana untuk Real Madrid
Real Madrid, yang bermain terakhir pada hari Sabtu, berkesempatan mengambil alih lagi puncak klasemen asal bisa menang atas tim papan bawah, Mallorca.
Akan tetapi, kendati memegang penguasaan bola sampai 63% dan membuat 4 shot on target, Real Madrid tidak bisa mencetak gol.
Akibatnya, tim asuhan Zinedine Zidane takluk 0-1, yang berarti menderita kekalahan pertama mereka di Liga Spanyol musim ini.
Real Madrid pun tertahan di peringkat 2, defisit satu poin dari rival abadinya, Barcelona.
El Barca sendiri untuk pertama kalinya musim ini menempati posisi puncak klasemen.
Baca Juga: Trio MSG Tampil Gemilang, Pelatih Barcelona Lontarkan Pujian
Hasil Lengkap Pekan Ke-9 Liga Spanyol
Jumat (18/10/2019)
Sabtu (19/10/2019)
Klasemen Liga Spanyol