Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marko Simic Cetak Gol Spektakuler, Persija Menang di Kandang PSM

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 20 Oktober 2019 | 20:25 WIB
Selebrasi penyerang Persija Jakarta, Marko Simic, seusai membobol gawang Madura United, di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Madura, Jumat (16/8/2019). (MEDIA PERSIJA JAKARTA)

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta berhasil mendapatkan kemenangan saat melakoni laga tandang melawan PSM Makassar dengan skor 1-0 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (20/10/2019).

Gol semata wayang Persija Jakarta dicetak Marko Simic lima menit jelang berakhirnya pertandingan.

Persija Jakarta memberikan ancaman pada awal babak pertama, tepatnya menit ke-10 lewat tendangan bebas Marko Simic.

Dari luar kotak penalti, sepakan keras Marko Simic berhasil ditepis dengan baik oleh Rivky Mokodompit.

Mendapatkan tekanan di awal babak pertama, PSM Makassar mencoba bangkit.

Beberapa peluang emas pun lahir lewat Rizky Feby, Ferdinand Sinaga, Ezra Walian, dan M Arfan, tetapi masih belum berbuah gol karena cemerlangnya penampilan kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa.

Baca Juga: Pemain Antah Berantah Butuh Satu Tembakan untuk 'Bunuh' Real Madrid

PSM Makassar sejatinya berhasil mencetak gol lewat Ferdinand Sinaga pada menit ke-20.

Akan tetapi gol tersebut dianulir oleh wasit karena posisi Ferdinand Sinaga sudah offside setelah menerima umpan Wiljan Pluim.

Babak pertama pun berakhir dengan skor imbang tanpa gol.

Baca Juga: Ajax Makin Nyaman di Puncak Liga Belanda karena PSV Kalah Telak

Persija Jakarta mendapatkan peluang pertama di awal babak kedua.

Umpan kerjasama antara Riko Simanjuntak dan Marko Simic masih belum membuahkan gol ke gawang PSM Makassar pada menit ke-55.

Peluang kedua kembali didapatkan Persija Jakarta lewat Novri Setiawan pada menit ke-59.

Baca Juga: VIDEO - Kiper Eibar Patahkan Gocekan Messi dengan Satu Tangan

Tendangan Novri Setiawan dari dalam kotak penalti masih menipis di sisi kanan gawang PSM Makassar.

PSM Makassar mencoba bermain hati-hati dengan melancarkan serangan ke Persija Jakarta.

Peluang pertama baru didapatkan PSM Makassar di babak kedua lewat tendangan Wiljan Pluim pada menit ke-66, tetapi masih menipis di sisi kiri gawang Persija Jakarta.

Baca Juga: Gol Dianulir, PSM Makassar Ditahan Imbang Persija di Babak Pertama

Persija Jakarta lebih dominan melancarkan serangan dan mendapatkan peluang.

Peluang emas kembali hadir lewat Marko Simic dan Riko Simanjuntak pada menit ke-76 dan 78.

Sepakan Riko Simanjuntak membentur tiang gawang, sementara tendangan Marko Simic melemah dan bisa ditangkap kiper PSM Makassar, Rivky Mokodompit.

Baca Juga: Todd Ferre Cetak Gol Cantik, Persipura Sementara Ungguli Arema FC

PSM Makassar tinggal diam dan mencoba bangkit dengan melancarkan serangan ke Persija Jakarta.

Umpan lambung Zulham Zamrun pada menit ke-84 tidak dapat dimaksimalkan dengan baik oleh Rizky Pellu.

Publik Stadion Andi Mattalatta terdiam setelah Persija Jakarta mencetak gol lewat Marko Simic pada menit ke-85.

Baca Juga: Dua Fans Klub Italia Kunci Slot Regional Euro Futsal Championship 2019

Marko Simic melepaskan tendangan spektakuler dari luar kotak penalti dan tidak bisa diantisipasi oleh Rivky Mokodompit.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Libero_idn (Live Updates) (@libero_idn) on

Tambahan waktu tiga menit diberikan wasit pada babak kedua.

Namun sampai berakhirnya pertandingan, PSM Makassar tidak bisa mencetak gol penyama kedudukan.

Baca Juga: Gelandang Persib Banjir Pujian Setelah Maung Bandung Bungkam Persebaya

Persija Jakarta akhirnya berhasil meraih kemenangan melawan PSM Makassar dengan skor 1-0.

Susunan Pemain PSM Makassar Vs Persija Jakarta

PSM Makassar: Rivky Mokodompit; Beny Wahyudi, Raphael Maitimo, Aaron Evans, Asnawi Mangkualam; Rizky Pellu, M Arfan, Wiljan Pluim; Ezra Walian, Rizky Eka, Ferdinand Sinaga

Pelatih: Darije Kalezic

Persija Jakarta: Andritany Ardhiyasa; Rezaldi Hehanussa, Alexandre Luiz, Fachruddin Aryanto, Novri Setiawan; Sandi Sute, Ramdani Lestaluhu, Rohit Chand; Heri Susanto, Riko Simanjuntak, Marko Simic

Pelatih: Edson Tavares

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P