Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain Persib Bandung, Gian Zola Nasrullah kembali gabung timnas U-23 Indonesia setelah batal menjalani pendidikan menjadi anggota Polisi.
Gian Zola sempat berhenti meninggalkan sepak bola selama kurang lebih dua bulan untuk menempuh pendidikan Polisi.
Namun tiba-tiba, dia kembali gabung latihan Persib Bandung sejak 10 Oktober 2019.
Ini adalah momen comeback Gian Zola ke timnas U-23 Indonesia sejak terakhir kali memperkuat tim pada Kualifikasi Piala Asia U-23 2020 pada 22-26 Maret 2019.
Pemain bertubuh mungil itu menjadi satu dari 17 pemain yang ikut pemusatan latihan pertama timnas U-23 Indonesia di Lapangan G, Senayan, Jakarta, Senin (21/10/2019).
Soal kesempatan yang masih didapatkannya untuk memperkuat timnas U-23 Indonesia, Gian Zola bertekad untuk memaksimalkannya.
"Tentu saya akan memaksimalkan kesempatan ini meskipun sempat berhenti karena ada kegiatan lain," kata Gian Zola kepada wartawan.
Baca Juga: Tak Lengkap, Timnas U-23 Indonesia Mulai Latihan Menuju SEA Games 2019
"Saya berusaha mengikuti fisik pemain lain di sini dengan menambah porsi latihan sendiri," ujarnya menambahkan.