Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fakhri Husaini Suka Dibuat Pusing Pilih Pemain Timnas U-19 Indonesia

By Beri Bagja - Jumat, 25 Oktober 2019 | 22:15 WIB
Pelatih kepala Timnas Indonesia U-19, Fakhri Husaini saat ditemui setelah melakukan uji coba di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (5/10/2019). (WAHYU SEPTIANA/TRIBUN JAKARTA)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini, segera menentukan komposisi skuad untuk menghadapi kualifikasi Piala Asia U-19 2020. Namun, ia tak ingin terburu-buru membuat keputusan.

Timnas U-19 Indonesia asuhan Fakhri Husaini menjalani sesi latihan di Stadion Padjadjaran, Bogor, Kamis (24/10/2019).

Sesi tersebut merupakan bagian persiapan David Maulana dkk menjelang kualifikasi Piala Asia U-19 2020 yang akan berlangsung mulai 6 November 2019.

Pada agenda kali ini, Fakhri menggeber tim untuk mengembalikan kebugaran pemain setelah melakoni sepasang laga uji coba kontra China.

Namun, sang pelatih belum masuk tahap mengonfirmasikan daftar 23 pemain yang akan dibawa untuk menghadapi kualifikasi nanti.

Baca Juga: Piala Dunia U-20 Terakhir di Asia Tenggara, Lahirnya Generasi Emas Argentina, Thierry Henry, sampai Michael Owen

Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia yang Akan Tampil di Piala Dunia U-20 2021

Baca Juga: Tajikistan yang Pertama Lolos dari Kualifikasi Piala Asia U-19 2020

"Saya masih ingin mencoba dengan pemain yang ada saat ini. Kami sebetulnya sudah ada 23 pemain itu, sudah dapat," katanya, dikutip BolaSport.com dari situs PSSI.