Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Megabintang Barcelona, Lionel Messi, mengungkapkan bahwa dirinya tidak memiliki niatan untuk mengubah koleksi trofinya bersama Barcelona demi satu trofi Piala Dunia.
Lionel Messi dikenal memiliki catatan apik setiap membela klubnya, Barcelona.
Kesuksesannya bersama Barcelona rupanya gagal ditularkan Lionel Messi bersama timnas Argentina.
Meski tercatat sebagai pencetak gol sepanjang masa bagi timnas Argentina, Lionel Messi belum pernah sekalipun memberikan trofi juara bagi Albiceleste.
Baca Juga: Jadwal Live TVRI Liga Inggris Pekan Ini - Ada Arsenal dan Man City
Penghargaan level internasional dicapai Messi bersama Argentina pada ajang Piala Dunia U-20 pada 2005 dan medali emas Olimpiade pada 2008.
Kesempatan pemain 32 tahun itu memenangkan trofi bagi Argentina selalu terbuang pada dua final Copa America dan final Piala Dunia 2014.
Hal tersebut sangat kontras dengan kesuksesannya di level klub, mengingat Messi telah banyak mengoleksi gelar bergengsi bersama Barcelona.
Messi mampu mempersembahkan 10 gelar Liga Spanyol dan 4 trofi Liga Champions selama 15 tahun mengabdi di Camp Nou.