Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSIS Vs Borneo FC, Banur Sebut Mahesa Jenar Tak Merasa Diuntungkan saat Main Kandang

By Bayu Chandra - Sabtu, 26 Oktober 2019 | 13:00 WIB
Pelatih PSIS Semarang, Bambang Nurdiansyah, memberikan keterangan sebelum laga kontra Persebaya Surabaya pada pekan ke-19 Liga 1 2019. (LIGA-INDONESIA.ID)

BOLASPORT.COM - Pelatih PSIS Semarang, Bambang Nurdiansyah alias Banur mengungkapkan bahwa pertandingan melawan Borneo FC bukan sebuah laga yang mudah.

PSIS Semarang menjamu Borneo FC pada pekan ke-25 Liga 1 2019 di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, Jawa Tengah, Sabtu (26/10/2019).

Bambang Nurdiansyah atau Banur selaku pelatih PSIS Semarang mengaku meskipun timnya bermain di kandang sendiri saat melawan Borneo FC, namun belum bisa menjamin dapat meraih poin maksimal dengan mudah.

Borneo FC sebagai lawan PSIS Semarang saat ini berhasil menempati peringkat ketiga klasemen sementara Liga 1 2019 dengan 40 poin.

Tim beralias Pesut Etam tersebut sudah mengemas 10 kali kemenangan, 10 kali hasil seri dan baru mengalami tiga kali kekalahan.

Baca Juga: Pesan Pelatih Bali United untuk Panpel Laga Panas Persib Vs Persija

Dilansir BolaSport.com dari laman Tribun Jateng, Sabtu (26/10/2019) berbeda dengan PSIS Semarang, tim kebanggaan Kota Semarang tersebut saat ini kondisinya mengkhawatirkan.

Posisi PSIS di papan klasemen saat ini berada diurutan ke-14 dengan koleksi 24 poin.

Posisi tersebut tidak aman bagi PSIS karena hanya berselisih satu hingga dua poin saja dengan tim yang berada di zona degradasi.

Terkait laga melawan Borneo FC, Bambang Nurdiansyah mengatakan bahwa laga ini bukan pertandingan yang mudah untuk PSIS.

Baca Juga: 10 Ribu Lembar Tiket Tersedia saat Laga PSIS Semarang Vs Borneo FC

"Pertandingan hari ini walaupun home tapi tidak gampang. Kita tahu Borneo FC tim yang bagus sekarang ada di posisi tiga. Harus kerja keras semua elemen untuk bisa meraih tiga poin," kata Banur.

"Tentunya kami siapkan strategi dan susunan pemain yang kami ketengahkan saat melawan Borneo FC," ujar Banur.

Di sisi lain, Banur juga meragukan Finky Pasamba dapat bermain untuk PSIS Semarang ketika menghadapi mantan timnya hari ini.

Menurur Banur, Finky masih bermasalah dengan engkel, meski demikian Banur mengaku bahwa sang pemain sangat siap tampil.

"Ya, PSIS ini posisinya kurang aman, tapi kok saya tidak pernah pemain saya fit semua. Finky itu di engkel tapi saya tanya dia bilang siap," kata Banur. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P