Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gangga mengaku tidak khawatir jika perpindahan lokasi ke kota Makassar justru menghambat penyerapan bakat lokal dari daerah kabupaten sekitar.
Sebab, mereka sudah memantau balapan-balapan lain di daerah lain.
"Sebelum Honda Dream Cup biasanya sudah ada event balap di daerah lain, misalnya balapan Honda One Make Race di Kabupaten Bantaeng. Aktivitas di sana kami serap sejak setahun sebelumnya," kata Gangga.
"Dengan demikian, kalau ada event di sirkuit manapun, kami bisa langsung menjaring pembalap dan tim potensial untuk didukung," ujarnya melanjutkan.
Salah satu contohnya adalah tim Honda Lilo AK asal Bone.
"Kami rutin memonitor mereka, menjalin komunikasi di grup WhatsApp, dan mengajak bertemu, jadi kalau ada event di Makassar kami bisa mudah mengontak dan mengundang mereka," ucap Gangga.