Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Potensi AC Milan Finis dengan Poin Terendah Sejak Kemenangan Dihargai 3 Angka

By Dwi Widijatmiko - Senin, 28 Oktober 2019 | 11:28 WIB
Pemain AC Milan, Rafael Leao. (TWITTER @ACMILAN)

BOLASPORT.COM - AC Milan belum lepas dari krisis pencapaian hasil. I Rossoneri sudah mengalami 5 kekalahan dalam 9 laga pertama Liga Italia 2019-2020.

Minggu (27/10/2019) di Stadion Olimpico Roma, AC Milan takluk dari tuan rumah AS Roma dengan skor 1-2.

Hasil itu merupakan kekalahan ke-5 yang diderita AC Milan dalam 9 pertandingan pertama Liga Italia musim ini.

Sebelum dikalahkan AS Roma, AC Milan juga menyerah dari Udinese 0-1, Inter Milan 0-2, Torino 1-2, dan Fiorentina 1-3.

Dalam 9 laga Serie A yang telah dilalui, AC Milan baru mendapatkan 10 poin.

Saat ini Setan Merah berada di peringkat 12 klasemen Liga Italia, hanya unggul 3 poin dari tim di zona degradasi.

Nyaris sepanjang musim ini AC Milan selalu berada di bottom-half alias paruh kedua klasemen.

Hanya sekali AC Milan pernah berada di top-half, yaitu posisi ke-7 pada pekan ke-3.

Setelah itu, posisi AC Milan di klasemen Liga Italia tidak pernah lebih tinggi dari peringkat 12.