Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ronaldo Cuma Mau Main di Pertandingan Penting, Bukan Liga Italia

By Ade Jayadireja - Selasa, 29 Oktober 2019 | 08:30 WIB
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo. (TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN)

BOLASPORT.COM - Ada dua kompetisi yang menjadi prioritas Cristiano Ronaldo. Apa sajakah itu?

Cristiano Ronaldo sibuk di sepanjang musim 2019-2020, baik bersama Juventus maupun timnas Portugal.

Selain melakoni kompetisi domestik dan Liga Champions, pemilik lima Ballon d'Or itu juga membela negaranya di Kualifikasi Piala Eropa 2020.

Dari sekian banyak ajang yang dihadapi, CR7 memprioritaskan Liga Champions dan pertandingan internasional.

Baca Juga: Gianluigi Buffon Bicara Blak-blakan soal Kepulangannya ke Juventus

"Kalau keputusan ada di tangan saya, maka saya hanya akan bermain dalam partai penting," tutur Ronaldo seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.

"Maksud saya adalah Liga Champions dan laga bersama timnas, dua hal yang sangat memotivasi saya karena penuh pertaruhan," ucap sang superstar.

"Namun, saya harus profesional dan menghargai klub yang telah menggaji saya," kata Ronaldo menambahkan.

Baca Juga: Juventus Resmi Jalani Kerja Sama dengan Coca-Cola