Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya akan menghadapi PSS Sleman pada laga pekan ke-25 Liga 1 2019, berikut daftar susunan pemainnya.
Persebaya akan menghadapi PSS di Stadion Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya pada Selasa (29/10/2019).
Tim berjulukan Bajul Ijo tersebut saat ini sedang mencari momentum kebangkitannya usai kalah dalam dua pekan berturut-turut.
Persebaya sebelumnya harus kalah dari Persib Bandung (4-1) dan Persela Lamongan (1-0) pada pertandingan sebelumnya.
Baca Juga: Persebaya Vs PSS, Miswar Saputra Soroti Lini Belakang Bajul Ijo
Baca Juga: Audisi Umum 2019 - Buah Manis Latihan 7,5 Jam Setiap Hari bagi Tanaya
Untuk itu, Persebaya tak ingin tumbang untuk ketiga kalinya ketika menghadapi PSS Sleman.
Apalagi, pertandingan kali ini akan digelar di depan ribuan suporternya, Bonek Mania.
Menghadapi tim promosi Liga 1 2019 tersebut, pelatih Persebaya Wolfgang Pikal, tak ingin main-main dalam perencanaan pemain yang akan diturunkan.
Pada posisi penjaga gawang Pikal tetap mempercayakannya kepada sang kiper utama, Miswar Saputra.
Baca Juga: Sempat Dikabarkan Cedera, Mohamed Salah Siap Turun Kontra Arsenal
Kemudian di depannya, Ruben Sanadi, M. Syaifuddin, Hansamu Yama, serta Abu Rizal Maulana akan menjadi pengawal pertahanan Persebaya.
Di lini tengah, nama Fandi Eko, M. Hidayat, dan Diogo Campos akan menjadi penyuplai bola ke sektor penyerangan.
Di depan, Oktafianus Fernando, Irfan Jaya, dan David da Silva akan berusaha merobek jala PSS.
Sementara itu tentunya PSS tak akan menyerah menghadapi tuan rumah.
Baca Juga: Fakhri Husaini Coret Tiga Pemain Timnas U-19 Indonesia
Sang pelatih, Seto Nurdiantoro, memastikan akan berusaha mencuri poin untuk dibawa pulang ke Sleman. Menghadapi Irfan Jaya dkk, skuad PSS tak banyak perubahan.
Peran kiper PSS tetap dipercayakan ke tangan Ega Rizky.
Sementara untuk lini bertahan, nama Jajang Sukmara, Ikhwan Ciptady, Bagus Nirwanto, dan Asyraq Gufran, tetap jadi pilihan utama Seto.
Baca Juga: Dari Ibrahimovic sampai Oezil, AC Milan Darurat Cari Sosok Pemimpin
Barisan tengah akan menjadi milik Dave Mustaine, Haris Tuharea, Jepri Kurniawam, Ocvian Chanigio, dan Guilherme Batata.
Sementara di depan, Yevhen Bokhashvili akan diplot sebagai target man untuk mengoyak gawang tuan rumah.
Berikut daftar susunan pemain Persebaya Surabaya vs PSS Sleman:
Persebaya Surabaya (4-3-3): 33-Miswar Saputra; 14-Ruben Sanadi, 23-Hansamu Yama, 22-Abu Rizal, 29-M. Syaifuddin; 27-Fandi Eko, 96-M.Hidayat, 90-Diogo Campos; 8-Oktafianus Fernando, 41-Irfan Jaya, 7-David da Silva.
Pelatih: Wolfgang Pikal.
PSS Sleman (4-5-1): 21-Ega Rizky; 18-Jajang Sukmara, 44-Ikhwan Ciptady, 3-Bagus Nirwanto, 5-Asyraq Gufran; 92-Dave Mustaine, 12-Haris Tuharea, 77-Jefri Kurniawan, 33-Ocvian Chanigio, 88-Guilherme Batata; 10-Yevhen Bokhashvili.
Pelatih: Seto Nurdiantoro.