Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tampil Oke di Australia, Iannone 'Paksa' Pengamat Ini Jilat Ludahnya

By Agustinus Rosario - Rabu, 30 Oktober 2019 | 18:04 WIB
Pembalap Aprilia, Andrea Iannone, saat mengaspal di Sirkuit Phillip Island pada MotoGP Australia 2019. (TWITTER.COM/APRILIAOFFICIAL)

BOLASPORT.COM - MotoGP Australia 2019 menjadi ajang pembuktian diri bagi pembalap Aprilia, Andrea Iannone, yang sempat dianggap telah "habis".

Penampilan apik ditunjukkan oleh pembalap senior MotoGP dari tim Aprilia, Andrea Iannone, pada seri balap di Sirkuit Phillip Island, Australia, akhir pekan lalu.

Tak diunggulkan, pembalap berusia 30 tahun tersebut mampu tampil oke dan finis di posisi ke-6.

Hasil finis Iannone tersebut bahkan melampaui pencapaian para rider sekaliber Andrea Dovizioso (Mission Winnow Ducati), Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha), dan Alex Rins (Suzuki Ecstar) pada balapan MotoGP Australia 2019.

Catatan itu sekaligus menjadi hasil terbaik Iannone semenjak hijrah ke tim Aprilia pada awal musim ini.

Performa mentereng yang ditunjukkan Iannone pada balapan MotoGP Australia 2019 untuk sementara membungkam para pengritik yang mempertanyakan kualitasnya, termasuk Carlo Pernat.

Pria yang dikenal sebagai pengamat MotoGP tersebut sebelumnya sempat meramalkan bahwa Iannone telah "habis".

Bersama dengan Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo, Pernat sempat menyebut Iannone sebagai pembalap yang ketinggalan zaman.

Baca Juga: Pembalap Ducati Dapat Kritik Pedas Setelah Alami Krisis pada MotoGP Australia