Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo, harus mengakui keunggulan Sun Feixiang (China) pada perempat final Macau Open 2019, Jumat (1/11/2019).
Chico Aura Dwi Wardoyo kalah 10-21, 17-21, atas Sun Feixiang pada laga di Tap Seac Multisport Pavilion Macau tersebut.
Dengan demikian, Chico menyusul dua wakil Indonesia lain yang juga terhenti langkahnya di babak perempat final.
Ganda campuran, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, serta tunggal putri Ruselli Hartawan sudah lebih dulu angkat koper dari Macau Open 2019.
Jalannya pertandingan
Chico tertinggal lebih dulu pada gim pertama.
Sun unggul 2-0 sebelum Chico bisa merebut angka pertamanya. Akan tetapi, Sun bisa menjauh dan mencuri empat angka berturut-turut untuk unggul 6-2.
Baca Juga: Hasil Macau Open 2019 - Ruselli Hartawan Dikalahkan Wakil Korea Selatan
Chico terus mengejar dan mendekati angka Sun.
Dia sempat memperkecil kedudukan menjadi 4-6, tetapi Sun terus menjauh.
Chico kembali mendekatkan margin skor menjadi 6-8. Gim pertama menjadi semakin ketat dengan margin dua poin.
Akan tetapi, Sun bisa meninggalkan Chico 11-8 sebelum interval.
Sun terus menekan Chico selepas jeda. Secara impresif dia merebut enam poin tanpa jeda.
Chico tertinggal semakin jauh, 8-17. Namun, Chico masih memberi perlawanan.
Dua angka sukses dia raih untuk memperkecil skor.
Hanya saja, Sun seperti sudah menemukan permainan terbaiknya. Tanpa banyak kesulitan, ia meraih empat angka dan menutup gim pertama dengan margin 11 angka.
Memasuki gim kedua, Chico tertinggal 0-1 sebelum menyamakan kedudukan.
Sun kembali meninggalkan Chico 4-1, akan tetapi Chico bisa menyamakan skor menjadi 4-4 usai merebut tiga poin beruntun.
Chico berbalik unggul sebelum disamakan Sun menjadi 5-5.
Lagi-lagi, Chico bisa mencuri dua poin dan mengembalikan kepemimpinan.
Sun masih membayangi dan menyamakan kedudukan seri 7-7.
Saling kejar poin terjadi antara Chico dan Sun. Sun kembali memaksa skor imbang 10-10, tetapi Chico unggul tipis 11-10 sebelum interval.
Sun bangkit usai jeda dan memaksa Chico bermain imbang 11-11.
Kedudukan seri berlanjut pada 12-12 dan 13-13.
Chico kembali bisa menjauh dan merebut dua poin. Sun terus mengejar dan menyamakan kedudukan 15-15.
Gim kedua makin sengit. Saling kejar skor lagi-lagi terjadi.
Chico dan Sun seri 16-16 dan 17-17.
Sun memanfaatkan momentum untuk keluar dari tekanan Chico dengan sangat baik. Dia merebut empat poin beruntun dan mengunci langkah Chico untuk menang.
View this post on InstagramStatistik Marcus Rashford saat menghadapi tim Big Six Liga Inggris . #marcusrashford #manutd
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on