Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSM Belum Dapat Jadwal Resmi dari Panpel Persebaya Sehari Sebelum Laga

By Nezatullah Wachid Dewantara - Jumat, 1 November 2019 | 20:00 WIB
Ilustrasi Liga 1 2019. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pihak PSM Makassar masih belum mendapatkan kepastian tentang laga pekan ke-26 Liga 1 2019 melawan Persebaya Surabaya.

PSM seharusnya akan berhadapan dengan Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya pada Sabtu (2/11/2019).

Akan tetapi, akibat kericuhan yang terjadi seusai laga Persebaya melawan PSS Sleman pekan lalu, hal tersebut tak dapat terlaksana.

Pasalnya, kericuhan oknum suporter Persebaya, Bonok, pada pekan ke-25 tersebut mengakibatkan rusaknya beberapa fasilitas Stadion GBT.

Baca Juga: Andrea Dovizioso: Selisih Poin dengan Marc Marquez Tak Masuk Akal

Baca Juga: Makan Gorengan, Pemain Timnas U-19 Indonesia Kolestrol dan Asam Urat

Rusaknya beberapa fasilitas itu tentu saja membuat Panitia Pelaksana (Panpel) Persebaya, harus memutar otak untuk mencari lokasi lainnya.

Panpel Persebaya sebenarnya ingin menggunakan Stadion Batakan, Kota Balikpapan, sebagai venue pertandingan menghadapi PSM.

Sayangnya, pihak PSM menolak karena sudah terlanjur berada di Kota Surabaya.