Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dilema Besar Klopp: Butuh Fabinho Vs Potensi Absen Kontra Man City

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Sabtu, 2 November 2019 | 04:15 WIB
Juergen Klopp dan pemain Liverpool, Fabinho. (TWITTER.COM/AFP_SPORT)

Artinya, jika mendapat satu kartu kuning lagi, ia akan mendapat larangan berlaga akibat akumulasi akrtu.

Laga Liverpool selanjutnya adalah melawan Aston Villa akhir pekan ini, Sabtu (2/11/2019) pukul 22.00 WIB.

Andai mendapat kartu kuning, ia akan absen pada laga berikutnya.

TWITTER.COM/FOOTBALLJOE
Dua pemain Liverpool, Virgil van Dijk dan Fabinho, berusaha menghentikan penyerang Barcelona, Lionel Messi, dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions di Stadion Camp Nou, 1 Mei 2019.

Masalahnya, pekan depan, Liverpool akan berhadapan dengan Manchester City.

Sebagai pesaing terkuat, Klopp butuh tenaga Fabinho yang memang tak tergantikan.

"Saya belum tahu apakah akan memainkannya atau tidak," ujar Klopp jelang laga kontra Aston Villa, dilansir BolaSport.com dari Liverpool Echo.

"Saya tahu dia satu kartu kuning lagi untuk dapat hukuman."

"Masalahnya, tak mungkin bermain kontra Aston Villa tanpa melakukan tekel, kami tahu itu."

Baca Juga: Tanggapan Carragher soal Gerrard Jadi Calon Pelatih Liverpool Usai Klopp