Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.com - Bintang tinju dunia asal Meksiko, Saul "Canelo" Alvarez mencatatkan kemenangan keempatnya di divisi berat berbeda saat mengalahkan Sergey Kovalev, Minggu (3/11/2019).
Canelo Alvarez naik dua kelas berat untuk menumbangkan Sergey Kovalev, juara light heavyweight WBO di MGM Grand, Las Vegas, Nevada.
Hasil ini memastikan Canelo Alvarez memegang sabuk juara di empat kelas berbeda setelah ia memenangkan gelar light middleweight, middleweight, dan super middleweight.
Petarung berusia 29 tahun itu bersanding dengan Erik Morales, Juan Manuel Marquez, dan Jorge Arce sebagai petinju-petinju asal Meksiko yang berhasil menyabet sabuk dalam empat divisi berat berbeda.
Baca Juga: Hasil UFC 244 - Antiklimaks, Jorge Masvidal Kalahkan Nate Diaz untuk Sabuk BMF!
Perbedaan ukuran fisik keduanya langsung terlihat sejak mereka memasuki ring. Canelo Alvarez memang kurang lebih 10 cm lebih pendek dari Kovalev.
Jangkuan Kovalev yang lebih jauh juga terlihat dengan ia berkali-kali melepas jab agar menjaga jarak dengan lawannya tersebut.