Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Fuzhou China Open 2019 - Termasuk Minions, 7 Wakil Indonesia Mulai Berjuang Hari Ini

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 5 November 2019 | 06:30 WIB
Pasangan ganda putra nasional Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, saat menjalani pertandingan semifinal Denmark Open 2019 di Odense Sportspark, Sabtu (19/10/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Tujuh wakil Indonesia akan memulai perjuangan mereka dalam menjadi yang terbaik pada turnamen Fuzhou China Open 2019.

Dilansir BolaSport.com dari BWF Tournament Software, salah satu wakil Merah Putih tersebut adalah pasangan ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Duet berjulukan Minions itu datang ke Fuzhou China Open 2019 dengan status mentereng.

Baca Juga: Lewis Hamilton Tak Membayangkan Samai Rekor Michael Schumacher

Selain menyandang peringkat kesatu dunia dan menjadi unggulan teratas turnamen, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo adalah juara bertahan.

Tahun lalu, Marcus/Kevin naik ke podium kampiun berkat kemenangan atas He Jiting/Tan Qiang (China).

Kini, Minions akan mengawali misi mempertahankan gelar juara dengan menghadapi wakil Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong.

Kedua pasangan negara serumpun ini akan bertanding pada partai kesembilan di lapangan 1 Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, China, Selasa (5/11/2019).

Duel mendatang merupakan pertemuan kedelapan bagi Marcus/Kevin dan Goh/Tan.

Hingga pertemuan ketujuh yang terjadi pada babak kedua Korea Open 2019, Minions unggul 6-1.

Baca Juga: Fuzhou China Open 2019 - Ahsan/Hendra Prioritaskan Jaga Kondisi

Masih dari lapangan yang sama, pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, juga akan berlaga.

Pemain unggulan kedelapan itu dijadwalkan bertanding melawan Ng Ka Long Angus dari Hong Kong.

Tak seperti Marcus/Kevin yang unggul rekor pertemuan atas Goh/Tan, Anthony justru bisa dibilang punya catatan kurang bagus saat menjumpai Ng.

Sampai duel kesembilan, Anthony baru bisa mengatasi permainan tepok bulu Ng sebanyak tiga kali.

BADMINTON INDONESIA
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, saat bertanding melawan Chen Long (China) pada babak semifinal French Open 2019 di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis, Sabtu (26/10/2019).

Selebihnya, Anthony selalu keok.

Pertandingan Anthony versus Ng akan dimainkan sebagai partai kelima di lapangan 1.

Bergeser ke lapangan 2, ada tiga wakil Merah Putih yang akan bertanding di sana.

Ketiga wakil itu adalah pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (ganda campuran), Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira (ganda putra), dan Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta (ganda putri).

Mereka berturut-turut akan bermain pada partai keempat, kedelapan, dan kesembilan.

Baca Juga: Roger Federer Tak Kecewa Meski Tak Juarai Grand Slam Tahun Ini

Sementara itu, dua wakil Indonesia lainnya yakni Gregoria Mariska Tunjung dan Fitriani masih belum diketahui akan bermain di lapangan berapa.

Namun, Gregoria dan Fitriani yang sama-sama turun pada nomor tunggal putri masing-masing bakal menjumpai lawan relatif sepadan dari Amerika Serikat (AS) dan Thailand.

Gregoria bertanding melawan wakil Negeri Paman Sam, Zhang Beiwen, sedangkan Fitriani menghadapi wakil Negeri Gajah Putih, Nitchaon Jindapol.

Baca Juga: Fuzhou China Open 2019 - Pelatih Genjot Kekuatan Serangan Della/Rizki

Berikut jadwal lengkap wakil Indonesia pada hari pertama Fuzhou China Open 2019.

Lapangan 1

13.00 WIB - Anthony Sinisuka Ginting (8) vs Ng Ka Long Angus (HKG)

16.00 WIB - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1) vs Goh V Shem/Tan Wee Kiong (MAS)

Lapangan 2

12.00 WIB - Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo (JPN) vs Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari

15.00 WIB - Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (6/JPN) vs Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso

16.00 WIB - Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (4/JPN) vs Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta

Belum diketahui akan bertanding di lapangan berapa

09.10 WIB - Zhang Beiwen (USA) vs Gregoria Mariska Tunjung

09.55 WIB - Nitchaon Jindapol (THA) vs Fitriani

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Beriklan di Instagram produk-produk Grid Network kini Diskon 50%. Segera kunjungi website bit.ly/diskongridpp dan gunakan kode promo “GRIDYE19” untuk mendapatkan Diskon special. Caranya sangat mudah: 1. Jadi? Tunggu apa lagi? Segera beriklan di Grid Network sekarang! Kunjungi website bit.ly/diskongridpp 2. Pilih “Iklan Instagram” dan klik “Pasang Sekarang” 3. Masuk dengan akun atau daftar bila belum memiliki akun. 4. Pilih produk/akun Instagram 5. Lengkapi data-data yang dibutuhkan 6. Klik "Submit” 7. Lalu klik "gunakan kupon" dan masukan kode promo “GRIDYE19” 8. Klik "selesaikan pesanan" Periode promo 1 Nov 2019 – 31 Des 2019. Syarat dan ketentuan berlaku. More information: 0852 1545 6374

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P