Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Fuzhou China Open 2019 - Fitriani Ditaklukkan Wakil Thailand

By Agustinus Rosario - Selasa, 5 November 2019 | 10:49 WIB
Tunggal putri Indonesia, Fitriani, saat berhadapan dengan Sung Ji-hyun (Korea Selatan) pada babak kesatu Malaysia Open 2019, di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Rabu (3/4/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Fitriani, belum berhasil menggenggam tiket ke babak kedua Fuzhou China Open 2019 usai ditumbangkan wakil Thailand.

Sebanyak tujuh wakil Indonesia siap mengawali perjuangan mereka di ajang Fuzhou China Open 2019 pada Selasa (5/11/2019).

Pada laga babak kesatu yang digelar di Haixia Olympic Sports Center hari ini, Fitriani gagal memetik kemenangan atas wakil Thailand, Nitchaon Jindapol, dan kalah dengan skor akhir 12-21, 11-21.

Atas kemenangan ini, Jindapol berhak atas satu tempat di putaran 16 besar yang akan digelar pada hari Kamis (7/11/2019).

Jalannya pertandingan

Pertandingan bejalan ketat sejak awal gim pertama. Baik Fitriani maupun Jindapol silih berganti menambah angka sehingga keduanya terus berbagi skor hingga kedudukan 4-4.

Angin keberuntungan mulai berhembus untuk Fitriani saat diirnya mampu meraup dua angka tambahan. Skor pun berubah menjadi 6-4 untuk keunggulan Indonesia.

Baca Juga: Fuzhou China Open 2019 - Ahsan/Hendra Prioritaskan Jaga Kondisi

Momen tersebut justri digunakan Jindapol untuk bangkit. Enam poin beruntun yang diraihnya membuat wakil Thailand ini sementara unggul 10-6 atas Fitriani.