Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rayuan ke Raheem Sterling Gagal, Real Madrid Bidik Eks Winger Man City

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 6 November 2019 | 03:00 WIB
Winger Manchester City, Raheem Sterling, dikabarkan diincar oleh Real Madrid. (TWITTER.COM/SPORTSNEWSTODA4)

BOLASPORT.COM - Real Madrid dikabarkan mengalihkan bidikan mereka seiring penolakan Manchester City untuk menjual Raheem Sterling.

Laporan dari Inggris menyebutkan bahwa Real Madrid berupaya untuk mendatangkan winger Manchester City, Raheem Sterling, pada bursa transfer musim panas tahun depan.

Dalam upayanya, Real Madrid menyertakan Gareth Bale plus dana senilai 70 juta euro (sekitar 1,1 triliun rupiah) guna mendapatkan jasa Raheem Sterling.

Raheem Sterling dianggap sebagai figur yang cocok untuk masuk ke dalam skuad bertabur bintang milik Real Madrid.

 Baca Juga: Pertarungan 3 Klub demi Anak Ajaib Norwegia Senilai Rp1,55 Triliun

Hal ini diperkuat oleh hasrat mendalam dari presiden Los Blancos, Florentino Perez, yang mengagumi bakat dari winger 24 tahun itu tersebut sejak 2014.

Namun, keinginan Florentino Perez rupanya bertepuk sebelah tangan.

Pihak Manchester City menolak untuk melepas Sterling ke Madrid meski disodori sejumlah uang bernilai besar plus Gareth Bale.

Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, El Real kini dikabarkan mengalihkan incaran mereka kepada eks winger The Citizens yang kini merumput bersama Borussia Dortmund, Jadon Sancho.

Baca Juga: Sering Comeback, Liverpool Disebut Sang Kapten Punya Mental Monster

Jadon Sancho yang baru menginjak 19 tahun telah tumbuh menjadi pesepak bola muda fenonemal sejak bermain di Bundesliga pada 2017 lalu.

Tercatat selama berseragam Borussia Dortmund, Sancho telah tampil sebanyak 69 pertandingan di semua ajang dengan mengemas 18 gol dan 30 assist.

Pada musim 2019-2020, winger asal Inggris itu sanggup mencetak 4 gol dan 7 assist dari 14 penampilan di berbagai ajang untuk Dortmund.

Sejatinya Los Blancos telah membidik Sancho sejak 2017 lalu, tetapi kalah cepat dari Dortmund.

Baca Juga: Ibrahimovic adalah Satu-satunya Penyelamat AC Milan Saat Ini

Keinginan untuk mengganti Bale di skuad inti menjadi alasan utama Madrid mengincar Sancho.

Mereka pun tidak sendirian dalam mengejar tanda tangan pemain jebolan akademi Man City itu mengingat Manchester United turut berniat memboyongnya.

Namun, nilai tawar El Real lebih unggul mengingat mereka bermain di Liga Champions ketimbang Manchester United.

Dortmund dikabarkan pasrah jika aset berharga mereka pindah ke klub lain asalkan ada klub yang berani menebus mahar senilai 100 juta euro (sekitar 1,5 triliun rupiah).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Rincian gol Lionel Messi selama berseragam Barcelona. . #lionelmessi #barcelona #fcb

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P